Soal Materi Pengantar Variabel

soal materi pengantar variabel

Soal materi pengantar variabel – Dalam edisi UAS, UTS mahasiswa jurusan rekam medis, yuk simak contoh soal-soal yang sering muncul tentang materi dasar-dasar variabel.

Soal dan Kunci Jawaban Pengantar Variabel

Variabel merupakan ciri atau karakteristik objek yang sedang diteliti atau diamati dan memiliki nilai bervariasi antara objek yang satu dengan objek lainnya. Skala ukur variabel terdiri dari Nominal, Ordinal, Interval dan Rasio. Itu penting dipahami agar tepat dalam penggunaan analisis statistik dan penyajian data. Nominal dan Ordinal biasanya ada pada data diskrit dan Interval dan Rasio pada data kontinu.

Untuk menentukan variabel dan skala ukur variabel yang tercantum dalam ringkasan pulang pasien dengan mempelajari kembali materi tentang variabel!

Bacaan Lainnya

Soal Pilihan Ganda

Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!

Berilah tanda silang (X) pada jawaban yang benar di bawah ini!

1) Skala pengukuran variabel terendah adalah …

A. Nominal

B. Ordinal

C. Interval

D. Rasio

2) Skala pengukuran variabel tertinggi adalah …

A. Nominal

B. Ordinal

C. Interval

D. Rasio

3) Bisa dibedakan dan ada tingkatan merupakan ciri dari skala pengukuran …

A. Nominal

B. Ordinal

C. Interval

D. Rasio

4) Skala variabel yang hanya bisa dibedakan disebut skala pengukuran …

A. Nominal

B. Ordinal

C. Interval

D. Rasio

5) Berat Badan, Tinggi Badan adalah contoh variabel dengan skala ukur …

A. Nominal

B. Ordinal

C. Interval

D. Rasio

6) Kode ICD-10 merupakan contoh variabel dengan skala ukur …

A. Nominal

B. Ordinal

C. Interval

D. Rasio

7) Kode INA-CBGs merupakan contoh variabel dengan skala ukur …

A. Nominal

B. Ordinal

C. Interval

D. Rasio

8) Mengenal 0 mutlak merupakan sifat dari skala ukur variable …

A. Nominal

B. Ordinal

C. Interval

D. Rasio

9) Agama, suku dan gol darah merupakan beberapa contoh variabel dengan skala ukur …

A. Nominal

B. Ordinal

C. Interval

D. Rasio

10) Suatu sifat yang akan diukur atau diamati dan nilainya bervariasi antara satu objek dengan objek yang lainnya disebut …

A. Datum

B. Data

C. Variabel

D. Skala

Kunci Jawaban

1) A

2) D

3) B

4) A

5) D

6) A

7) A

8) D

9) A

10) C

Glosarium

  • RM : Rekam Medis
  • PMIK : Perekam Medis dan Informasi Kesehatan
  • TB : Tinggi Badan
  • BB : Berat Badan
  • ICD-10 : International Classification of Diseases and Related Health Problem revision 10
  • INA-CBGs : Indonesia Case Based Groups

SIMAK JUGA!

Demikian prediksi soal dan jawaban materi pengantar variabel UTS, UAS jurusan rekam medis yang bisa kami sajikan, selalu evaluasi cara belajar sobat agar mendapatkan IPK yang terbaik dan lulus uji kompetensi. Ganbatte!

Artikel Direkomendasikan