Soal Disolusi Obat

soal disolusi obat

Soal Disolusi Obat – Dalam edisi UAS, UTS mahasiswa jurusan farmasi dan profesi apoteker, yuk simak kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi yang sering muncul tentang materi disolusi obat.

*(Disertai Kunci Jawaban dan File Bisa di download di akhir soal)

Soal dan Kunci Jawaban Soal Disolusi Obat

Untuk memudahkan anda dalam mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:

Bacaan Lainnya

Disolusi adalah proses pelepasan senyawa obat dari sediaan dan melarut dalam media pelarut. Kecepatan disolusi adalah jumlah zat aktif yang dapat larut dalam waktu tertentu pada kondisi antar permukaan cair-padat, suhu dan komposisi media yang dibakukan.

Faktor formulasi dan proses pembuatan memengaruhi laju disolusi yaitu:

  1. Jumlah & tipe eksipien, seperti garam netral.
  2. Tipe pembuatan tablet yang digunakan.
  3. Ukuran granul dan distribusi ukuran granul.
  4. Jumlah dan tipe penghancur serta metode pencampurannya.
  5. Jumlah dan tipe surfaktan (kalau ditambahkan) serta metode pencampurannya.
  6. Gaya pengempaan dan kecepatan pengempaan.
  7. Faktor alat dan kondisi lingkungan.
  8. Perbedaan alat yang digunakan dalam uji disolusi.
  9. Kecepatan pengadukan.
  10. Temperatur, viskositas dan komposisi dari medium, serta pengambilan sampel juga dapat memengaruhi kecepatan pelarutan obat.
  11. Faktor-faktor yang terkait dengan bentuk sediaan.

Uji disolusi yang diterapkan pada sediaan obat bertujuan untuk mengukur serta mengetahui jumlah zat aktif yang terlarut dalam media pelarut yang diketahui volumenya pada waktu dan suhu tertentu, menggunakan alat tertentu yang didesain untuk uji parameter disolusi.

Metode yang paling umum digunakan untuk mengevaluasi disolusi adalah metode keranjang (metode I) dan metode dayung (metode II) USP dan disebut sebagai metode “sistem tertutup” karena menggunakan medium disolusi bervolume tetap.

Medium disolusi yang digunakan adalah medium yang menggambarkan keadaan medium pada lambung dan usus. Komposisi cairan lambung keadaan puasa simulasi (pH 1,2). Sedangkan cairan usus simulasi merupakan larutan dapar 0,05 M pH dapar ini adalah 6,8.

Metodologi disolusi meliputi wadah, suhu, volume media disolusi, posisi pengambilan sampel, waktu pengambilan sampel, dan penentuan kadar zat terlarut.

Soal Pilihan Ganda

Penting! Bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!

Berilah tanda silang (X) pada jawaban yang benar di bawah ini!

1) Suatu proses pelepasan senyawa obat dari sediaan dan melarut dalam media pelarut disebut sebagi proses …

A. Disolusi

B. Difusi

C. Dialisis

D. Osmosis

2) Laju disolusi obat secara in vitro dipengaruhi beberapa faktor yaitu kecuali …

A. Faktor Kelarutan

B. Faktor Luas Permukaan

C. Faktor Volume

D. Faktor Formulasi Sediaan

3) Metode yang paling umum digunakan untuk mengevaluasi disolusi adalah…

A. Metode keranjang dan metode dayung.

B. Alat uji pelepasan obat berupa silinder (cylinder).

C. Alat uji pelepasan obat berupa reciprocating holder

D. Alat uji pelepasan obat berupa paddle over disk

4) Suhu media yang digunakan sebagai parameter suhu secara in vivo adalah…

A. 27 ± 1,5 oC

B. 37 ± 1,5 oC

C. 27 ± 0,5 oC

D. 37 ± 0,5 oC

5) Medium yang biasa digunakan dalam uji disolusi yaitu …

A. Medium cairan darah

B. Medium cairan usus dan cairan lambung

C. Medium cairan pada kulit

D. Medium cairan mata

Kunci Jawaban

  1. A
  2. C
  3. A
  4. D
  5. B

Download Soal dan Jawaban Gratis

Jika menginginkan file soal, kami menyediakan untuk di unduh secara gratis, silahkan klik tombol unduh yang kami tampilkan di bawah ini, secara otomatis anda akan diarahkan ke halaman untuk mempersiapkan file (ikuti Petunjuknya)!

KLIK UNDUH SOAL DAN JAWABAN

SIMAK JUGA!

Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS jurusan farmasi dan profesi apoteker yang bisa kami sajikan, selalu evaluasi cara belajar agar mendapatkan nilai yang terbaik dan lulus uji kompetensi. Ganbatte!

5/5 – (1 vote)

Yuk, Kami juga Ada di Google News, KLIK DISINI!

Artikel Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *