15+ Soal Kedatangan Bangsa Barat ke Indonesia Kelas 8

soal kedatangan bangsa barat ke indonesia kelas 8

Soal Kedatangan Bangsa Barat ke Indonesia Kelas 8 – Halo sobat Dinas.id, inilah rekomendasi contoh soal-soal IPS kelas 8, VIII SMP sebagai bahan Ujian Akhir Semester (UAS), soal Ujian Tengah Semester (UTS) genap, ganjil, gasal. Yuk, pelajari kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi pertanyaan tentang kedatangan bangsa-bangsa barat ke Indonesia kelas 8.

Perlu diketahui bahwa soal-soal jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) ini sangat cocok untuk melatih pemahaman peserta didik dalam menguasai Pelajaran IPS Kelas VIII.

*(Disertai Kunci Jawaban dan File Bisa di download di akhir soal)

Bacaan Lainnya

Soal Pilihan Ganda

Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!

Berikan jawaban terbaik dari pertanyaan di bawah ini dengan benar!

1. Daya tarik yang mendorong kedatangan bangsa-bangsa Barat ke Indonesia adalah ….

A. keragaman budaya masyarakat

B. kemudahan rute penjelajahan

C. kekayaan alam rempah-rempah

D. keindahan pemandangan alam

2. Perhatikan pernyataan berikut!

1) Bangsa Eropa sangat membutuhkan rempah-rempah

2) Bangsa Barat datang ke Indonesia untuk mencari kekayaan

3) Bangsa Barat tidak suka dengan imperialisme modern

4) Bangsa Barat datang ke Indonesia untuk mencari kawan

Pernyataan di atas yang menjadi faktor pendorong datangnya bangsa Barat ke Indonesia ditunjukan pada nomor ….

A. 1 dan 2

B. 1 dan 3

C. 2 dan 3

D. 3 dan 4

3. Daerah di Indonesia sebagai penghasil cengkeh terbesar adalah ….

A. Kerinci

B. Bangka Belitung

C. Jawa Barat

D. Maluku

4. Salah satu motivasi 3G yang menjadi tujuan bangsa-bangsa Barat melakukan penjelajahan samudra adalah mencari kejayaan. Motivasi yang sesuai adalah ….

A. gold

B. glamour

C. gospel

D. glory

5. Salah satu pengaruh Revolusi Industri yang menjadi pendorong datangnya bangsa-bangsa barat ke Indonesia adalah ….

A. tranportasi

B. politik

C. pendidikan

D. kebudayaan

6. Rute kedatangam bangsa Portugis ke Indonesia berikut ini yang benar adalah ….

A. Benua Eropa – Samudera Atlantik – Benua Amerika – Samudera Pasifik – Maluku

B. Benua Eropa – Pantai Barat Afrika – Tanjung Harapan – Samudera Hindia – Malaka

C. Benua Eropa – Pantai Barat Afrika – Tanjung Harapan – Malaka – Maluku

D. Benua Eropa – Tanjung Harapan – Samudera atlantik – Selat Sunda – Banten

7. Pergantian atau perubahan secara menyeluruh dalam memproduksi barang dari sebelumnya menggunakan tenaga manusia dan hewan menjadi tenaga mesin adalah bentuk dari ….

A. revolusi perancis

B. revolusi agrarian

C. revolusi industri

D. era Industri

8. Perhatikan pernyataan berikut!

Perjalanan diawali dari kota Libason kemudian dilanjutkan pelayaran pertama menyusuri pantai barat Afrika  dan dipimpin oleh Bartholomeus Diaz.

Keterangan di atas, menunjukan pelayaran yang dilakukan bangsa ….

A. Inggris

B. Portugis

C. Belanda

D. Spanyol

9. Perhatikan nama tokoh bangsa Barat beriku ini!

1) Vasco da Gama

2) Amerigo Vespucci

3) James Cook

4) Cornelis de Houtman

Berdasarkan nama di atas yang berasal dari negara Portugis dan Inggris ditunjukkan oleh nomor ….

A. 1 dan 2

B. 1 dan 3

C. 2 dan 3

D. 3 dan 4

10. Perhatikan peta beriku ini!

rute kedatangan bangsa barat ke Indonesia

Berdasarkan peta di atas menunjukkan rute kedatangan bangsa barat ke Indonesia yaitu bangsa ….

A. Belanda

B. Portugis

C. Spanyol

D. Inggris

11. Bangsa Barat yang pertama kali menginjakkan kaki di Indonesia pada tahun 1511 adalah bangsa ….

A. Portugis

B. Belanda

C. Spanyol

D. Inggris

12. Perjalanan bangsa Belanda yang dipimpin Cornelis de Houtman pertama kali tiba di pelabuhan ….

A. Malaka

B. Maluku

C. Sunda

D. Banten

13. Perhatikan data-data berikut ini!

–  diawali dari kota Lisabon

– dipimpin oleh Bartholomeus Diaz

–  melakukan pelayaran pertama menyusuri pantai barat Afrika

Berdasarkan data di atas menunjukkan pelayaran yang dilakukan bangsa ….

A. Inggris

B. Spanyol

C. Belanda

D. Purtugis

14. Perhatikan Nama Tokoh penjelajah berikut ini!

1) Bartolomeus Diaz

2) Cornelis de Houtman

3) Alfonso d’Albuquerque

4) Juan Sebastian del Cano

Berdasarkan nama tokoh di atas, yangberasal dari negara Belanda dan Spanyol ditunjukkan oleh nomor ….

A. 1 dan 2

B. 1 dan 3

C. 2 dan 4

D. 3 dan 4

15. Gubernur Jenderal VOC yang pertama adalah ….

A. Cornelis de Houtman

B. Pieter Both

C. Pieters zoon Coen

D. Antonio de Abreu

Kunci Jawaban

1. C

2. A

3. D

4. D

5. A

6. C

7. C

8. B

9. B

10. A

11. A

12. D

13. D

14. C

15. B

Download Soal dan Jawaban Gratis

Jika menginginkan file soal, kami menyediakan untuk di unduh secara gratis, silahkan klik tombol unduh yang kami tampilkan di bawah ini, secara otomatis anda akan diarahkan ke halaman untuk mempersiapkan file (ikuti Petunjuknya)!

KLIK UNDUH SOAL DAN JAWABAN

Pelajari Juga: 15+ Soal Ekonomi Maritim dan Agrikultur Serta Redistribusi Pendapatan Nasional Kelas 8

Demikian prediksi soal dan jawaban tentang Kedatangan Bangsa-Bangsa Barat ke Indonesia untuk UTS, UAS Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) Kelas 8, VIII SMP yang bisa kami sajikan, disimak secara saksama yah. Merdeka Belajar!

5/5 – (1 vote)

Yuk, Kami juga Ada di Google News, KLIK DISINI!

Artikel Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *