Soal Kelarutan Fase Dalam Cairan – Dalam edisi UAS, UTS mahasiswa jurusan farmasi dan profesi apoteker, yuk simak kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi yang sering muncul tentang materi Kelarutan Fase Dalam Cairan.
Soal dan Kunci Jawaban Kelarutan Fase Dalam Cairan
Untuk memudahkan anda dalam mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:
Kelarutan zat dalam fase cairan terbagi dalam beberapa bagian:
1) Kelarutan gas dalam cairan dinyatakan dalam Hukum Henry
2) Tekanan dalam (kal/cm3) diperoleh dengan menggunakan persamaan.
3) Kelarutan zat padat dalam cairan ideal
4) pH maksimum untuk melarutkan zat dalam keadaan asam lemah
5) Jumlah zat yang terdistribusi ke dalam pelarut yang tidak saling bercampur
Soal Pilihan Ganda
Penting! Bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!
Berilah tanda silang (X) pada jawaban yang benar di bawah ini!
1) Kelarutan oksigen dalam air pada 25oC dengan tekanan parsial sekitar 610 mmHg jika tetapan hukum Henry dinyatakan sebagai σ = 5,33 x 10-5 yaitu …
A. 0,325 g/liter
B. 0,0325 g/liter
C. 3,25 g/liter
D. 32,5 g/liter
2) Panas penguapan pelarut karbon disulfat adalah 6682 kal/mol dan volume molar adalah 60,4 cm3 pada suhu 25oC, maka tekanan dalam dari kelarutan karbon disulfida adalah …
A. 101
B. 100
C. 11
D. 10
3) Fraksi mol kelarutan ideal dari asam benzoat pada 25oC, dengan titik leleh asam benzoat adalah 122 oC dan panas peleburan molar 4139 kal/mol adalah …
A. 18
B. 1,8
C. 0,18
D. 0,018
4) Kelarutan molar sulfathiazol dalam air = 0,002, pKa = 7,12 dan berat molekul natrium sulfathiazol 304, maka pH terendah yang diperbolehkan untuk dapat melarut sempurna dalam larutan 5% garam adalah …
A. 7,01
B. 8,02
C. 9,03
D. 2
5) Jika 0,15 gram asam suksinat dalam 100 ml eter dikocok dengan 10 ml air, koefisien distribusi K = 0,125 pada suhu 25oC maka banyaknya asam suksinat yang tertinggal dalam lapisan eter adalah …
A. 8,3 g
B. 83 g
C. 0,83 g
D. 0,083 g
Kunci Jawaban
- B
- A
- C
- C
- D
SIMAK JUGA!
Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS jurusan farmasi dan profesi apoteker yang bisa kami sajikan, selalu evaluasi cara belajar agar mendapatkan nilai yang terbaik dan lulus uji kompetensi. Ganbatte!