Soal Peluang dan Tantangan Dalam Perubahan Sosial Budaya

soal peluang dan tantangan dalam perubahan sosial budaya

Soal Peluang dan Tantangan Dalam Perubahan Sosial Budaya – Halo sobat Dinas.id, inilah rekomendasi contoh soal-soal IPS kelas 9, IX SMP sebagai bahan Ujian Akhir Semester (UAS), soal Ujian Tengah Semester (UTS) genap, ganjil, gasal. Yuk, pelajari kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi pertanyaan tentang peluang dan tantangan dalam perubahan sosial budaya.

Perlu diketahui bahwa soal-soal berasal dari Modul PJJ Mata Pelajaran IPS Kelas IX Semester Genap Jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP). Jadi, sangat cocok dijadikan bahan melatih pemahaman peserta didik sekalian.

* (Disertai kunci jawaban).

Bacaan Lainnya

Rangkuman Materi Peluang dan Tantangan Dalam Perubahan Sosial Budaya

Untuk memudahkan mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:

Perubahan sosial budaya adalah suatu hal penting untuk menciptakan kemajuan dalam masyarakat. Meskipun memberikan peluang positif untuk kemajuan, perubahan sosial budaya juga memberikan tantangan yaitu kerelaan masyarakat untuk  terus berubah untuk berkembang.

Perubahan sosial budaya disambut baik oleh generasi muda karena menunjukkan kemajuan tetapi seringkali menyulitkan generasi tua yang telah memiliki cara hidup yang mapan dan nyaman.

Soal Latihan

Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!

Berikan jawaban terbaik dari pertanyaan di bawah ini dengan benar!

1. Jelaskan mengapa perubahan sosial dapat memberikan peluang yang bermanfaat bagi masyarakat!

2. Jelaskan mengapa perubahan sosial dapat memberikan tantangan bagi kehidupan manusia!

3. Jelaskan kelompok masyarakat manakah yang biasanya dapat menerima perubahan sosial dengan mudah, dan mengapa demikian!

4. Jelaskan kelompok masyarakat mana yang biasanya mengalami kesulitan dalam menghadapi perubahan sosial budaya, berikan alasan!

5. Berikan 2 contoh perubahan sosial yang disambut baik generasi muda tetapi memberikan kesulitan bagi generasi tua untuk melaksanakannya!

Jawaban dan Pembahasan

1. → Pembahasan: Alasan mengapa perubahan sosial dapat memberikan peluang yang bermanfaat bagi masyarakat yaitu perubahan sosial budaya memberikan peluang karena membuat masyarakat dapat menyelesaikan permasalahan-permasalahan baru atau tantangan kehidupan terkini yang mereka alami. Terjadinya perubahan sosial kebudayaan membuat masyarakat mengalami kemajuan sehingga dapat menjadi setara dengan masyarakat lain.

2. → Pembahasan: Perubahan sosial budaya memberikan tantangan karena membuat sekelompok orang harus belajar kembali, rela berubah demi mengikuti perubahan sosial budaya yang terjadi.

3. → Pembahasan: Generasi muda merupakan kelompok yang dengan mudah dan sukarela menerima perubahan sosial budaya karena dianggap sebagai kemajuan. Generasi muda tidak banyak mengalami kesulitan menyesuaikan diri pada perubahan karena masih memiliki tubuh dan pemikiran yang segar. Generasi muda masih dalam tahap belajar dan belum memiliki gaya hidup yang mapan dan belum terikat kuat pada nilai dan norma. Kesemuanya membuat generasi muda mudah beradaptasi pada perubahan sosial budaya.

4. → Pembahasan: Kelompok masyarakat generasi tua sulit menerima perubahan akibat tubuh fisik telah melemah. Generasi tua telah memiliki cara hidup yang mapan dan nyaman dengan kehidupannya sehingga memiliki keengganan untuk berubah.

Perubahan sosial memberikan tantangan kepada generasi muda karena mengganggu kenyamanan hidup mereka. Selain kaum generasi tua, kelompok masyarakat yang miskin dan tidak terpelajar juga memiliki kecenderungan mengalami kesulitan mengikuti perubahan sosial budaya

5. → Pembahasan:

2 contoh perubahan sosial budaya yang disambut generasi muda dengan antusias secara tepat:

  • Kepopuleran musik musik dan gaya berpakaian Korea atau Barat disambut hangat generasi muda karena dipandang sebagai kemajuan. Generasi muda mudah menerimanya akibat familiar dengan teknologi internet.
  • Smartphone merupakan teknologi baru yang mudah diterima generasi muda karena mereka dekat dengan dunia internet. Generasi tua kesulitan menggunakan smartphone karena tidak familiar dengan teknologi internet, email, install aplikasi dan layar sentuh, dll.

Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) Kelas 9, IX SMP yang bisa kami sajikan, disimak secara saksama yah. Merdeka Belajar!

5/5 – (1 vote)

Yuk, Kami juga Ada di Google News, KLIK DISINI!

Artikel Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *