Soal KB Mini Pil

Soal KB mini pil

Soal KB Mini Pil – Halo sobat Bidan Indonesia, inilah rekomendasi contoh soal UAS, UTS mahasiswa D3, D4, S1 dan profesi jurusan kebidanan. Dipelajari yuk, kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi yang sering muncul tentang materi KB Mini Pil.

Soal dan Kunci Jawaban KB Mini Pil

Untuk memudahkan mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:

KB Mini Pil Sangat efektif (98,5 %). Pada penggunaan minipil jangan sampai terlupa satu dua tablet atau jangan sampai terjadi gangguan gastrointestinal (muntah, diare), karena akibatnya kemungkinan terjadi kehamilan sangat besar.

Bacaan Lainnya

Penggunaan obat-obat mukolitik asetilsistein bersamaan dengan minipil perlu dihindari karena mukolitik jenis ini dapat meningkatkan penetrasi sperma sehingga kemampuan kontrasepsi dari minipil dapat terganggu.

Pada akseptor yang memiliki penyakit stroke dan penyakit jantung koroner/infark sebaiknya jangan menggunakan minipil karena progestin menyebabkan vasokontriksi pembuluh darah.

Soal Pilihan Ganda

Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!

Jawablah pertanyaan berikut dengan memilih satu jawaban paling benar!

1) Senggama sebaiknya dilakukan …. setelah penggunaan mini pil.

A. 5-7 hari

B. 2 hari

C. 3-20 jam

D. 24 jam

2) Dalam konseling minipil, sebaiknya minipil diminum mulai hari… sampai hari ke… siklus haid.

A. 1-7

B. 1-5

C. 1-6

D. 1-8

Untuk soal No.3 sampai No.7!

Ny N 26 tahun P1A0 post partum 6 minggu dan belum pernah haid, menyusui secara eksklusif. Datang ke bidan untuk berkonsultasi tentang cara KB yang tepat. Ny N merasa takut dengan berbagai alat kontrasepsi dan issue yang beredar. Hasil pemeriksaan semua normal.

3) Tindakan yang sebaiknya dilakukan bidan adalah ….

A. Menganjurkan Ny N memakai kontrasepsi pil kombinasi

B. Menganjurkan Ny N memakai kontrasepsi suntik cyclofem

C. Menyalahkan issue yang beredar tentang alat kontrasepsi

D. Memberi informasi tentang KB yang tidak menekan produksi ASI

4) Apabila Ny N ingin menggunakan pil, maka bidan menganjurkan ….

A. Pil mini

B. Pil bifasik

C. Pil trifasik

D. Pil kombinasi

5) Jenis alat kontrasepsi yang dapat dipakai oleh Ny N adalah jenis kontrasepsi yang mengandung hormone ….

A. Luteinizing hormone

B. Progesterone

C. Esterogen

D. Prolaktin

6) Efek samping yang dapat terjadi pada kontrasepsi yang dipilih Ny N adalah …

A. Muntah

B. Kegemukan

C. Infeksi panggul

D. Hipermenorhoe

7) Waktu yang tepat bagi Ny N untuk memulai menggunakan alat kontrasepsi tersebut adalah …

A. Setiap saat

B. Hari kelima menstruasi

C. Hari ketiga menstruasi

D. Hari kedua menstruasi

8) Bila kontrasepsi yang sebelumnya adalah kontrasepsi suntikan, minipil dapat diberikan pada saat?

A. Saat menstruasi

B. Hari ke-5 menstruasi

C. Saat jadwal suntikan berikutnya

D. Hari pertama menstruasi

9) Kenapa klien yang menderita stroke dan jantung koroner dilarang menggunakan KB minipil?

A. Progestin tidak efektif dengan obat-obatan pada penyakit jantung

B. Progestin menyebabkan kerja jantung berlebih

C. Progestin menyebabkan vasokontriksi pembuluh darah

D. Progestin menyebabkan kelebihan cairan pada ekstremitas

10) Apa yang harus bidan lakukan saat akseptor minipil mengalami amenorhoe?

A. Dibiarkan saja sampai haid tiba

B. Memastikan klien tidak hamil

C. Meminta klien ganti metode KB

Kunci Jawaban

1) B

2) B

3) D

4) A

5) B

6) B

7) A

8) C

9) C

10) B

SIMAK JUGA!

Demikian kumpulan prediksi soal dan jawaban UTS, UAS mahasiswa D3, D4, S1 dan profesi jurusan kebidanan yang bisa kami sajikan, jangan lupa untuk menyimak soal-soal lainnya. Bidan Hebat!

5/5 – (1 vote)

Yuk, Kami juga Ada di Google News, KLIK DISINI!

Artikel Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *