Soal Penyajian Data dalam Format Grafik

soal penyajian data dalam format grafik

Soal Penyajian Data dalam Format Grafik – Halo sobat Dinas.id, inilah rekomendasi contoh soal UAS, UTS mahasiswa jurusan gizi, nutritionist dan profesi dietisien. Yuk, pelajari kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi yang sering muncul tentang materi penyajian data dalam format grafik.

Soal dan Kunci Jawaban Penyajian Data dalam Format Grafik

Untuk memudahkan mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:

Penyajian dalam format grafik memiliki propertI yang harus disesuaikan dengan jenis data yang akan disajikan dalam format grafik.

Bacaan Lainnya

Khusus untuk variabel yang bertype kategorik terdapat dua pilihan yaitu pie chart dan bar chart. Pie chart lebih cocok digunakan untuk variabel dengan kategorik sedikit sebaliknya bar chart lebih cocok digunakan untuk variabel berkategori banyak. Banyak atau sedikit menurut konsensus statistik adalah 5 kategori.

Khusus untuk variabel yang bertype numerik juga terdapat dua pilihan yaitu histogram dan boxplot. Histogram lebih cocok digunakan apabila dari hasil pengamatan diketahui tidak mengandung nilai ekstrim (outlier), dan sebaliknya bila diketahui hasil pengamatan mengandung nilai ekstrim (outlier) maka lebih cocok disajikan dalam format boxplot.

Soal Pilihan Ganda

Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!

Jawablah pertanyaan berikut dengan memilih satu jawaban paling benar!

1) Suatu bentuk diagram lingkaran yang terbelah menjadi beberapa bagian sesuai dengan banyaknya kategori yang ada pada satu variabel disebut sebagai ….

A. Pie chart

B. Bar Chart

C. Histogram

D. Boxplot

2) Grafik 3 dimensi lebih cocok digunakan apabila penyajian data dirancang untuk keperluan penyajian laporan ….

A. secara tertulis

B. secara lisan

C. secara informal

D. secara formal

3) Perintah untuk menampilkan judul tabel pada MS-EXCEL adalah ….

A. Design→Chart title

B. Layout→Chart title

C. Format→Chart title

D. Chart tools→Chart title

4) Perintah untuk menampilkan kurva normal yang menyertai gambar histogram yang terdapat pada software SPSS yang memang dirancang khusus untuk mengolah data. Adapun urutan perintah yang harus dipilih untuk menampilkan grafik tersebut adalah ….

A. ANALYZE→DESCRITPTIVE STATISTICS→EXPLORE→PLOTS

B. ANALYZE→DESCRIPTIVE STATISTICS→EXPLORE→CHART

C. ANALYZE→DESCRIPTIVE STATISCS→FREQUENCIES→CHART

D. ANALYZE→DESCRIPTIVE STATISTICS→FREQUENCIES→PLOTS

5) Salah satu jenis grafik yang tidak bisa dibuat pada program MS-EXCEL adalah ….

A. Pie chart

B. Bar Chart

C. Histogram

D. Boxplot

Kunci Jawaban

1) A

2) B

3) B

4) C

5) D

SIMAK JUGA!

Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS mahasiswa jurusan gizi, nutritionist dan profesi dietisien yang bisa kami sajikan, disimak secara saksama yah. Gizi Hebat!

5/5 – (1 vote)

Yuk, Kami juga Ada di Google News, KLIK DISINI!

Artikel Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *