Soal Sistem Pelayanan Kesehatan

soal sistem pelayanan kesehatan

Soal Sistem Pelayanan Kesehatan – Dalam edisi UAS, UTS mahasiswa jurusan keperawatan dan profesi ners, yuk simak kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi yang sering muncul tentang materi dasar-dasar sistem pelayanan kesehatan.

(Disertai Kunci Jawaban dan File download di akhir soal)

Soal dan Kunci Jawaban Sistem Pelayanan Kesehatan

Untuk memudahkan mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:

Bacaan Lainnya

Sistem kesehatan adalah kumpulan dari berbagai faktor yang kompleks dan saling berhubungan yang terdapat dalam suatu negara, yang diperlukan untuk memenuhi suatu kebutuhan dan tuntutan kesehatan perseorangan, keluarga, kelompok, ataupun masyarakat pada setiap saat yang dibutuhkan (WHO,1984).

Pengertian Sistem Kesehatan Nasional (SKN) adalah suatu tatanan yang menghimpun berbagai upaya Bangsa Indonesia secara terpadu dan saling mendukung guna menjamin derajat kesehatan yang setinggi-tingginya sebagai perwujudan kesejahteraan umum seperti dimaksud dalam Pembukaan UUD 1945.

Landasan SKNadalah sama dengan landasan Pembangunan Nasional. Secara lebih spesifik landasan tersebut adalah Landasan idiil yaitu Pancasila dan Landasan konstitusional yaitu UUD 1945.

Prinsip dasar SKN adalah norma, nilai dan aturan pokok yang bersumber dari falsafah dan budaya Bangsa Indonesia, yang dipergunakan sebagai acuan berfikir dan bertindak dalam penyelenggaraan SKN.

Prinsip-prinsip dasar tersebut meliputi: perikemanusiaan, hak asasi manusia, adil dan merata, pemberdayaan dan kemandirian masyarakat, kemitraan, pengutamaan dan manfaat, tata kepemerintahan yang baik.

Tujuan SKN adalah terselenggaranya pembangunan kesehatan oleh semua potensi bangsa, baik masyarakat, swasta maupun pemerintah secara sinergis, berhasil-guna dan berdaya-guna, sehingga tercapai derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya.

Konsep Sistem Pelayanan Kesehatan adalah membantu menyiapkan, menyediakan dan memproses, serta membantu keperluan orang lain.

Pelayanan kesehatan adalah setiap upaya yang diselenggarakan sendiri atau secara bersama-sama dalam suatu organisasi untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan, mencegah dan menyembuhkan penyakit, serta memulihkan kesehatan perseorangan, keluarga, kelompok ataupun masyarakat.

Secara konsep suatu pelayanan kesehatan dikatakan baik apabila, memenuhi syarat-syarat berikut: tersedia (available) dan berkesinambungan (continuous), dapat diterima (acceptable) dan bersifat wajar (appropriate), mudah dicapai (accessible), mudah dijangkau (affordable), bermutu (quality), melayani dengan hati nurani (soft system), perbaikan yang berkelanjutan, memberdayakan pelanggan.

Sistem pelayanan rujukan kesehatan di Indonesia meliputi pelayanan rujukan yang berupa:

  • Pelayanan kesehatan dasar, pada umumnya pelayanan dasar dilaksanakan di puskesmas, puskesmas pembantu, puskesmas keliling, dan pelayanan lainnya di wilayah kerja puskesmas selain rumah sakit.
  • Pelayanan kesehatan rujukan, pada umumnya dilaksanakan di rumah sakit. Pelayanan keperawatan diperlukan, baik dalam pelayanan kesehatan dasar maupun pelayanan kesehatan rujukan.

Sistem rujukan di Inodenesia telah diatur dalam SK Menteri Kesehatan RI No.32 tahun 1972, yaitu suatu sistem penyelenggaraan pelayanan kesehatan yang melaksanakan pelimpahan tanggung jawab timbal balik terhadap satu kasus penyakit atau masalah kesehatan secara vertikal dalam arti dari unit yang berkemampuan kurang kepada unit yang lebih mampu atau secara horizontal dalam arti antara unit-unit yang setingkat kemampuannya.

Macam rujukan yang berlaku di negara Indonesia telah ditentukan atas dua macam dalam Sistem Kesehatan Nasional, yaitu: rujukan kesehatan dan rujukan medis.

Soal Pilihan Ganda

Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!

Berilah tanda silang (X) pada jawaban yang benar di bawah ini!

1) Kumpulan dari berbagai faktor yang kompleks dan saling berhubungan yang terdapat dalam suatu negara, yang diperlukan untuk memenuhi suatu kebutuhan dan tuntutan kesehatan perseorangan, keluarga, kelompok, ataupun masyarakat pada setiap saat yang dibutuhkan, merupakan definisi dari …

A. Sistem pelayanan

B. Sistem kesehatan

C. Sistem kebutuhan

D. Sistem keluarga atau masyarakat

2) Pernyataan berikut merupakan masalah yang sering terkait dengan sistem pelayanan kesehatan di Indonesia adalah …

A. Sumber daya manusia

B. Sarana prasana kesehatan

C. Sumber daya alam

D. Masalah kebijakan

3) Suatu tatanan yang mencerminkan upaya bangsa Indonesia untuk meningkatkan kemampuan mencapai derajat kesehatan yang optimal sebagai perwujudan kesejahteraan umum seperti yang dimaksud dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 merupakan definisi dari …

A. Sistem pelayanan kesehatan

B. Sistem kesehatan nasional

C. Sistem tata kelola negara

D. Tujuan pembangunan Kesehatan

4) Landasan idiil sistem kesehatan nasional negara Indonesia, adalah …

A. Pancasila

B. UUD 1945

C. Pembukaan UUD 1945

D. Burung Garuda Pancasila

5) Penyelenggaraan SKN berdasarkan pada manusiaan yang dijiwai, digerakkan dan dikendalikan oleh keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, hal ini sesuai dengan prinsip …

A. Perikemanusiaan

B. Hak Asasi Manusia

C. Adil dan Merata

D. Pemberdayaan

6) Penyelenggaraan SKN berdasarkan pada prinsip diperolehnya derajat kesehatan yang setinggi-tingginya bagi setiap orang, sesuai dengan prinsip …

A. Perikemanusiaan

B. Hak Asasi Manusia

C. Adil dan Merata

D. Pemberdayaan

7) Penyelenggaraan SKN berdasarkan pada prinsip terwujudkan derajat kesehatan yang setinggi-tingginya, terjangkau oleh seluruh lapisan masyarakat, sesuai dengan prinsip…

A. Perikemanusiaan

B. Hak Asasi Manusia

C. Adil dan Merata

D. Pemberdayaan

8) Semua jenis pelayanan kesehatan yang dibutuhkan masyarakat tidak sulit ditemukan, serta keberadaannya dalam masyarakat adalah pada setiap saat yang dibutuhkan. Ini merupakan prinsip dari pelayanan kesehatan …

A. Tersedia (available)

B. Dapat diterima (acceptable)

C. Mudah dicapai (accessible)

D. Mudah dijangkau (affordable)

9) Suatu pelayanan kesehatan tersebut tidak bertentangan dengan keyakinan dan kepercayaan masyarakat,adat istiadat, kebudayaan, keyakinan dan kepercayaan masyarakat, serta bersifat tidak wajar, ini merupakan prinsip dari pelayanan kesehatan …

A. Tersedia (available)

B. Dapat diterima (acceptable)

C. Mudah dicapai (accessible)

D. Mudah dijangkau (affordable)

10) Jika pelayanan kesehatan yang terlalu terkonsentrasi di daerah perkotaan saja, dan sementara itu tidak ditemukan didaerah pedesaan, bukanlah pelayanan kesehatan yang baik. Hal ini bertentangan dengan prinsip pelayanan kesehatan dari prinsip …

A. Tersedia (available)

B. Dapat diterima (acceptable)

C. Mudah dicapai (accessible)

D. Mudah dijangkau (affordable)

11) Jika pelayanan kesehatan yang mahal hanya mungkin dinikmati oleh sebagian kecil masyarakat saja bukanlah kesehatan yang baik. Hal ini bertentangan dengan prinsip pelayanan kesehatan dari prinsip …

A. Tersedia (available)

B. Dapat diterima (acceptable)

C. Mudah dicapai (accessible)

D. Mudah dijangkau (affordable)

12) Rujukan yang dikaitkan dengan upaya pencegahan penyakit dan peningkatan derajat kesehatan dan terbagi menjadi tiga macam seperti rujukan teknologi, rujukan sarana, dan rujukan operasional disebut sebagai …

A. Rujukan kesehatan

B. Rujukan medis

C. Rujukan pencegahan

D. Rujukan rehabilitasi

13) Rujukan yang berhubungan atau dikaitkan dengan upaya penyembuhan penyakit dan macamnya ada tiga seperti rujukan penderita, rujukan pengetahuan, rujukan bahan-bahan pemeriksaan disebut sebagai …

A. Rujukan kesehatan

B. Rujukan medis

C. Rujukan pencegahan

D. Rujukan rehabilitasi

14) Manfaat sistem rujukan di tinjau dari unsur masyarakat sebagai pengguna pelayanan kesehatan adalah …

A. Tidak perlu menyediakan berbagai macam peralatan setiap sarana kesehatan

B. Memperjelas sistem pelayanan kesehatan

C. Memudahkan pekerjaan administrasi

D. Meringankan biaya pengobatan karena dapat dihindari pemeriksaan yang sama secara berulang-ulang

15) Manfaat sistem rujukan ditinjau dari unsur pemerintah atau pembentuk pelayanan kesehatan yaitu …

A. Terdapat hubungan kerja antara berbagai sarana kesehatan yang tersedia.

B. Mempermudah masyarakat dalam mendapatkan pelayanan.

C. Memperjelas jenjang karier tenaga kesehatan

D. Membantu peningkatan pengetahuan dan ketrampilan klien.

Kunci Jawaban

1) B

2) A

3) B

4) A

5) A

6) B

7) C

8) A

9) B

10) C

11) D

12) A

13) B

14) D

15) A

Download Soal dan Jawaban Gratis

Jika menginginkan file soal tentang Soal Sistem Pelayanan Kesehatan. Kami menyediakan untuk di unduh secara gratis, silahkan klik tombol unduh yang kami tampilkan di bawah ini, secara otomatis anda akan diarahkan ke halaman untuk mempersiapkan file (ikuti Petunjuknya)!

KLIK UNDUH SOAL DAN JAWABAN

SIMAK JUGA!

Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS jurusan keperawatan yang bisa kami sajikan, selalu evaluasi cara belajar sobat agar mendapatkan IPK yang terbaik dan lulus uji kompetensi. Ganbatte!

4.9/5 – (45 votes)

Yuk, Kami juga Ada di Google News, KLIK DISINI!

Artikel Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *