Soal Tata Surya Kelas 7 – Halo sobat Dinas.id, inilah rekomendasi contoh soal-soal IPA kelas 7, VII SMP sebagai bahan Ujian Akhir Semester (UAS), soal Ujian Tengah Semester (UTS) genap, ganjil, gasal. Yuk, pelajari kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi pertanyaan tentang tata surya kelas 7.
Perlu diketahui bahwa soal-soal jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) ini sangat cocok untuk melatih pemahaman peserta didik dalam menguasai Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Kelas VII.
*(Disertai Kunci Jawaban dan File Bisa di download di akhir soal)
Soal Pilihan Ganda
Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!
Berikan jawaban terbaik dari pertanyaan di bawah ini dengan benar!
1. Kumpulan dari matahari, planet, bintang, dan benda langit lainnya disebut ….
A. satelit
B. galaksi
C. tata surya
D. gugus galaksi
2. Berikut ini yang bukan merupakan lapisan dari matahari yaitu….
A. termosfer
B. fotosfer
C. ionosfer
D. geosfer
3. Matahari sebagai pusat dari sistem tata surya, mempunyai karakteristik ….
A. memantulkan caaya dari bintang
B. mempunyai lapisan inti, selimut, dan kerak
C. mempunyai gravitasi yang paling besar
D. dikelilingi oleh sabuk asteroid
4. Garis edar planet dinamakan ….
A. orbit
B. satelit
C. asteroid
D. rotasi
5. Matahari dikategorikan sebagai bintang karena ….
A. bersinar sangat terang
B. memantulkan cahaya
C. memancarkan cahaya sendiri
D. pusat dari tata surya
6. Urutan planet dimulai dari jarak yang terdekat Matahari adalah ….
A. Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Uranus, Saturnus, Neptunus
B. Merkurius, Venus, Mars, Bumi, Jupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus
C. Merkurius, Venus, Mars, Bumi, Jupiter, Uranus, Saturnus, Neptunus
D. Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus
7. Perhatikan pernyataan berikut ini!
(1) Planet terbesar
(2) Planet terluar
(3) Berada pada urutan ke-5 dari Matahari
(4) Terdiri dari logam
Pernyataan yang sesuai untuk planet Jupiter pada gambar, yaitu ….
A. (1) dan (3)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
8. Di Bulan tidak ada amosfer sehingga menyabkan hal-hal berikut, kecuali ….
A. suhu di bulan berubah dengan cepat
B. langit di Bulan tampak lebih cerah
C. bunyi tidak dapat terdengar di bulan
D. tidak ada tumbuhan di bulan
9. Dampak perubahan musim yang terjadi di bumi belahan utara, yaitu ….
A. tanaman teh hanya dapat tumbuh di dataran rendah
B. daun jati meranggas di musim kemarau
C. bunga tulip mekar di musim panas
D. suhu lingkungan berkurang 1 derajat setiap naik ketinggian
10. Penelitian tentang ruang angkasa untuk mengungkap misteri asal usul alam semesta serta dengan penemuan bintang dan galaksi baru yang letaknya sangat jauh dan tidak dapat dilihat oleh mata secara langsung terus dilakukan oleh para ahli astronomi. Hal tersebut dapat diamati dengan menggunakan ….
A. lup
B. mikroskop
C. kamera
D. teleskop
11. Perhatikan pernyataan mengenai benda langit berikut!
(1) Mempunyai ekor yang menjauhi matahari
(2) Melakukan tiga gerakan sekaligus
(3) Orbitnya elips dan sangat lonjong
(4) Materinya terdiri dari besi dan nikel
Pernyataan yang benar mengenai komet adalah ….
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
12. Berikut ini yang bukan merupakan fase bentuk Bulan adalah ….
A. bulan baru
B. bulan bintang
C. bulan sabit
D. bulan purnama
13. Perhatikan data peristiwa alam berikut!
(1) Indonesia memiliki tiga daerah waktu, WIB, WITA, dan WIT
(2) Belahan bumi tertentu mengalami siang dan malam
(3) Pergantian musim di belahan bumi bagian utara dan selatan
(4) Perubahan lamanya siang dan malam di tempat tertentu pada suatu belahan bumi
Peristiwa tersebut yang diakibatkan oleh rotasi bumi ditunjukkan oleh nomor ….
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 4
D. 3 dan 4
14. Planet Mars memiliki ciri ….
A. terkecil dan paling terang
B. terbesar dan mempunyai 16 satelit
C. dikelilingi oleh sesuatu yang
D. berwarna kemerah-merahan
15. Planet yang memiliki keadaan hampir mirip dengan Bumi, mempunyai lapisan atmosfer tipis, dan memiliki dua satelit Phobos dan Deimos adalah ….
A. Merkurius
B. Saturnus
C. Uranus
D. Mars
16. Perhatikan gambar berikut ini!
Gerhana bulan penumbra ditunjukan oleh nomor ….
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
17. Perhatikan gambar berikut ini!
Planet Uranus ditunjukkan oleh nomor ….
A. 6
B. 7
C. 8
D. 9
18. Bagian bumi yang paling banyak mendpatkan sinar matahari adalah ….
A. khatulistiwa
B. pegunungan
C. pantai
D. kutub
19. Posisi matahari di belahan bumi selatan pada bulan Juni adalah ….
A. Musim panas
B. Musim semi
C. Musim dingin
D. Musim gugur
20. Musim semi di belahan bumi bagian utara terjadi pada bulan ….
A. Juni
B. Maret
C. September
D. Desember
Kunci Jawaban
1. B
2. B
3. C
4. A
5. C
6. D
7. A
8. C
9. C
10. D
11. B
12. B
13. A
14. D
15. D
16. B
17. B
18. A
19. C
20. B
Download Soal dan Jawaban Gratis
Jika menginginkan file soal, kami menyediakan untuk di unduh secara gratis, silahkan klik tombol unduh yang kami tampilkan di bawah ini, secara otomatis anda akan diarahkan ke halaman untuk mempersiapkan file (ikuti Petunjuknya)!
Pelajari Juga: 5+ Soal Bencana Alam Kelas 7 dan Kunci Jawabannya
Demikian prediksi soal dan jawaban tentang Tata Surya untuk UTS, UAS Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Kelas 7, VII SMP yang bisa kami sajikan, disimak secara saksama yah. Merdeka Belajar!