Soal Anatomi Fisiologi Sistem Urinaria

Soal Anatomi Fisiologi Sistem Urinaria

Soal Anatomi Fisiologi Sistem Urinaria – Dalam edisi UAS, UTS mahasiswa jurusan rekam medis, yuk simak contoh soal-soal yang sering muncul tentang materi dasar-dasar sistem urinaria.

*(Disertai Kunci Jawaban dan File Bisa di download di akhir soal)

Soal dan Kunci Jawaban Anatomi Fisiologi Sistem Urinaria

Untuk membantu anda dalam mengerjakan soal, silahkan pelajari kembali materi tentang:

Bacaan Lainnya
  • Anatomi system urinari
  • Proses tahapan terbentuknya urine

Organ-organ yang meyususn system urinary terdiri dari: ginjal, ureter, vesika urinary dan uretra.

Proses tahapan terbentuknya urine adalah sebagai berikut:

  • Filtrasi, proses filtrasi terjadi pada glomerulus proses ini terjadi karena permukaan aferen lebih besar dari permukaan eferen sehingga terjadi penyerapan darah. Setiap menit kira-kira 1.200 ml darah,terdiri dari 450 ml sel darah dan 660 ml plasma masuk ke dalam kapiler glomerulus.
  • Absorpsi, penyerapan kembali sebagian besar terhadap glukosa, natrium, klorida fosfat dan ion bikarbonat. Terjadi secara pasif yang dikenal dengan obligator reabsorpsi dan terjadi pada tubulus atas.
  • Glomerulus, kapiler glomerulus secara relatif bersifat impermeabel terhadap protein plasma yang lebih besar dan permeable terhadap air dan larutan yang lebih kecil. Glomerulus mengalami kenaikan tekanan darah 90 mmhg, kenaikan ini terjadi karena arterio aferen yang mengarah ke glomerulus mempunyai diameter yang lebih besar dan memberikan sedikit tekanan dari kapiler.

Soal Pilihan Ganda

Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!

Berilah tanda silang (X) pada jawaban yang benar di bawah ini!

1) Organ sistem urinari yang merupakan alur sempit yang berpangkal pada kandung kemih dan berfungsi menyalurkan urine adalah …

A. Ginjal

B. Ureter

C. Vesika urinari

D. Uretra

2) Organ sistem urinari yang berfungsi untuk tempat untuk menyimpan urin, berdinding otot kuat berbentuk variasi sesuai jumlah urin yang dikandung disebut …

A. Ginjal

B. Ureter

C. Vesika urinari

D. Uretra

3) Organ sistem urinari yang berbentuk saluran yang terdiri dari dua buah saluran masing-masing bersambung dari ginjal ke kandung kemih (vesika urinaria) panjangnya 25-30 cm disebut …

A. Ginjal

B. Ureter

C. Vesika urinari

D. Uretra

4) Organ yang memproduksi dan mengeluarkan urine dari dalam tubuh yang berfungsi untuk mempertahankan homeostatik dengan mengatur volume cairan, keseimbangan osmotik, asam basa, ekskresi sisa metabolisme disebut …

A. Ginjal

B. Ureter

C. Vesika urinari

D. Uretra

5) Ginjal berperan mempertahankan pH yang sesuai dengan mengeliminasi kelebihan H+ asam atau HCO3 (basa) dalam system urinary adalah fungsi …

A. Regulasi

B. Ekskresi

C. Absorbsi

D. Hormonal

6) Ginjal mengekresikan produk-produk akhir metabolise dalam urine dalam system urinary adalah fungsi …

A. Regulasi

B. Ekskresi

C. Absorbsi

D. Hormonal

7) Menyekresikan eritropoietin yang merangsang produksi sel darah merah oleh sumsum tulang dalam urine dalam system urinary adalah fungsi …

A. Regulasi

B. Ekskresi

C. Absorbsi

D. Hormonal

8) Membantu mempertahankan volume plasma yang sesuai dengan mengontrol keseimbangan garam dalam tubuh dalam system urinary adalah fungsi …

A. Regulasi

B. Ekskresi

C. Absorbsi

D. Hormonal

Kunci Jawaban

1) D

2) C

3) B

4) A

5) A

6) B

7) D

8) A

Download Soal dan Jawaban Gratis

Jika menginginkan file soal, kami menyediakan untuk di unduh secara gratis, silahkan klik tombol unduh yang kami tampilkan di bawah ini, secara otomatis anda akan diarahkan ke halaman untuk mempersiapkan file (ikuti Petunjuknya)!

KLIK UNDUH SOAL DAN JAWABAN

SIMAK JUGA!

Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS jurusan rekam medis yang bisa kami sajikan, selalu evaluasi cara belajar sobat agar mendapatkan IPK yang terbaik dan lulus uji kompetensi. Ganbatte!

5/5 – (3 votes)

Yuk, Kami juga Ada di Google News, KLIK DISINI!

Artikel Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *