Soal Kajian Ilmu Sejarah

soal kajian ilmu sejarah

Soal Kajian Ilmu Sejarah – Halo sobat Dinas.id, inilah rekomendasi contoh Soal-soal sejarah kelas 10, X KD 3.4 SMA Ujian Akhir Semester (UAS), soal Ujian Tengah Semester (UTS) genap, ganjil, gasal. Yuk, pelajari kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi yang sering muncul tentang kajian ilmu sejarah.

Rangkuman Materi Kajian Ilmu Sejarah

Untuk memudahkan mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:

Obyek kajian sejarah antara lain sejarah sosial, sejarah politik, sejarah mentalitas, sejarah intelektual, sejarah ekonomi, sejarah agraria, sejarah kebudayaan, sejarah maritim, sejarah geografi, sejarah militer, sejarah perempuan, sejarah diplomatik, sejarah pendidikan, sejarah ilmu pengetahuan.

Bacaan Lainnya

Sejarah sosial adalah penulisan sejarah yang menempatkan masyarakat sebagai bahan kajian. Penulisan sejarah sosial memerlukan usaha untuk membuat kerangka utuh mengenai masyarakat secara keseluruhan

Sejarah politik adalah narasi dan analisis peristiwa, gagasan, gerakan, organ pemerintahan, pemilih, partai, dan pemimpin politik. Sejarah politik saling terkait dengan bidang kajian sejarah lainnya, terutama sejarah diplomasi, juga dengan sejarah konstitusi dan sejarah publik.

Penulisan sejarah mentalitas adalah revolusioner, kontra revolusioner, orang-orang militan, kaum-kaum anarkis, perbanditan, pelacuran, petualangan, pembunuhan, kriminalitas, konflik kota-desa, bunuh diri, ketakwarasan, budaya populer, penindasan wanita, kekerasan, aborsi, homo seksualitas dan kematian(sikap, seni dan upacara).

Sejarah Intelektual merupakan sebuah paradigma yang menarik untuk diaplikasikan dalam program-program penelitian yang menaruh perhatian pada pelacakan tafsirtafsir (interpretations) atas suatu ide atau konsep yang muncul dalam kurun waktu tertentu di masa lalu.

Sejarah ekonomi adalah cabang sejarah yang paling sesuai dengan teknik-teknik kuantitatif sehingga dianggap sebagai sains atau ilmu sosial. Substansi materi sejarah ekonomi – produksi barang dan jasa, pekerjaan, penghasilan, harga dapat diukur (dihitung).

Sejarah mencakup sejarah pertanian, sejarah petani, sejarah pedesaan. Pada umumnya yang terdapat dalam buku sejarah berisi tentang cerita perang dan perebutan kekuasaan, tindakan manusia yang penuh kekerasan dnn kekejaman, kepahlawanan dan penghianatan.

Kegunaan sejarah secara praktis dapat dibagi dua yaitu tujuan secara intrinsik dan ekstrinsik. Secara intrinsik, sejarah berguna untuk pengetahuan. Secara intrinsik ada empat guna sejarah yaitu sejarah sebagai ilmu, sejarah sebagai cara mengetahui masa lampau, sejarah sebagai pernyataan pendapat dan sejarah sebagai profesi.

Soal Pilihan Ganda

Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!

Pilihlah satu jawaban yang paling benar!

1. Perhatikan pernyataan berikut!

1) Memberikan kesadaran waktu

2) Memperkokoh rasa kebangsaan

3) Menyadarkan jati diri manusia

4) Memberikan ketegasan identitas nasional

5) Membawa kenangan masa lalu

Dari pernyataan di atas arti penting sejarah dalam kehidupan manusia dalam masyarakat adalah ….

A. (1) dan (2)

B. (1) dan (3)

C. (2) dan (4)

D. (3) dan (5)

E. (4) dan (5)

2. Sejarah selalu mengikuti perkembangan gerak kemajuan manunia serta kebudayaannya. Hal ini menunjukkan bahwa sejarah merupakan ilmu yang bersifat ….

A. dinamis

B. stagnan

C. tetap

D. mutlak

E. mundur

3. Pada saat kita membaca buku Kuantar ke Gerbang karangan Ramadhan K.H., yang mengisahkan masa lalu Ibu Inggit dengan Bung Karno. Kita seperti membaca sebuah novel yang sangat menghibur, dalam hal ini sejarah dapat memberikan manfaat ….

A. edukatif

B. inspiratif

C. rekreatif

D. imajinatif

E. rekonstruktif

4. Seseorang mempelajari sejarah pada mulanya berangkat dari kecenderungan membangkitkan masa lalu untuk dibaca lagi dan dicari unsur-unsur yang berguna untuk kehidupan masa kini dan masa yang akan datang. Berdasarkan uraian tersebut dapat disimpulkan bahwa tujuan seseorang mempelajari sejarah adalah ….

A. fakta sejarah digunakan sebagai argumentasi untuk meyakinkan orang

B. kehidupan merupakan proses yang bertumpu pada warisan masa lalu

C. mengenal pengetahuan, pengalaman, dan kebijakan antargenerasi

D. kehausan yang muncul untuk mengetahui apa yang tidak diketahui

E. manusia dimanapun tidak boleh melupakan akar budayannya

5. Keberhasilan Susi Susanti dalam Olimpiade Barcelona tahun 1992 dibuktikan dengan meraih medali emas Bulutangkis. Peristiwa tersebut tercatat dalam sejarah karena untuk pertama kalinya Bulutangkis dipertandingkan diajang tersebut. Guna edukatif dalam peristiwa tersebut adalah ….

A. menyajikan hiburan olahraga yang menarik bagi masyarakat

B. memberikan inspirasi bagi generasi muda untuk bertanding di luar negeri

C. generasi muda Indonesia mampu mengharumkan nama bangsa di kancah internasional

D. meningkatkan persatuan serta patriotisme untuk menuju masa depan yang lebih baik

E. menjadi semangat untuk generasi muda agar bekerja keras dalam kompetisi

Kunci Jawaban dan Pembahasan

  1. B → Pembahasan: Manfaat mempelajari Sejarah.
  2. A → Pembahasan: Sejarah selalu mengikuti perkembangan dan gerak kemajuan manusia serta kebudayaannya sejak zaman praaksara hingga saat ini. Maka dari itu sejarah merupakan ilmu yang dinamis.
  3. C → Pembahasan: Menurut Nugroho Notosusanto manfaat mempelajari sejarah ada empat yakni edukatif, rekreatif, inspiratif, dan instruktif. Manfaat yang diperoleh seseorang ketika membaca buku buku Kuantar ke Gerbang karangan Ramadhan K.H., yang mengisahkan masa lalu Ibu Inggit dan Presiden Soekarno.
  4. C → Pembahasan: Berbeda dengan ketika kita mempelajari matematika atau ilmu alam lainnya, tujuan mempelajari sejarah adalah untuk pengetahuan dan gunanya untuk kehidupan kita masa kini.
  5. E → Pembahasan: Ketika para pelajar mengetahui kisah perjuangan Susi Susanti dalam ajang Olimpiade Barselona 1992 berarti itu manfaat belajar sejarah secara edukatif, yang akan menjadikan semangat untuk generasi muda agar bekerja keras dalam kompetisi dan kerja keras tidak akan menghianati hasil.

Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS modul sejarah Kelas 10, X SMA yang bisa kami sajikan, disimak secara saksama yah. Merdeka Belajar!

5/5 – (1 vote)

Yuk, Kami juga Ada di Google News, KLIK DISINI!

Artikel Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *