Soal Menganalisis Karya Musik Kontemporer

soal menganalisis karya musik kontemporer

Soal Menganalisis Karya Musik Kontemporer – Halo adik-adik, kali ini mimin dinas.id akan memberikan rekomendasi kumpulan contoh soal-soal Seni Budaya (Musik) kelas 12, XII KD 3.2 SMA untuk UAS, UTS semester genap, ganjil, gasal. Tentunya, sesuai kisi-kisi pertanyaan tentang menganalisis karya musik kontemporer.

*(Disertai Kunci Jawaban dan File Bisa di download di akhir soal)

Rangkuman Materi Menganalisis Karya Musik Kontemporer

Untuk memudahkan mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:

Bacaan Lainnya

Menganalisis karya musik kontemporer tidaklah mudah dibutuhkan pengetahuan khusus untuk itu, namun dengan didasari niat dan ketekunan semua bisa dipelajari. Beberapa langkah-langkah dalam menganalisis karya musik kontemporer sudah dibahas dalam kegiatan belajar tahap dua ini.

Langkah-langkah tersebut adalah memilih komposisi yang akan di analisis, memilih media yang digunakan, mengumpulkan literature, menganalisis gaya musik, biografi komposer, menganalisis latar belakang penciptaan karya, dan mengananilisis struktur dan bentuk komposisi.

Soal Pilihan Ganda

Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!

Berikan jawaban yang paling benar!

1. Pembahasan untuk meneliti dan menyimpulkan bagian-bagian sederhana dari sebuah susunan lagu dinamakan….

A. Presentasi musik

B. Deskripsi musik

C. Analisis musik

D. Sinopsis musik

E. Komposisi musik

2. Menentukan media apa yang akan digunakan untuk menganalisis karya musik yang akan digunakan sebagai objek analisis penting dilakukan seorang analis musik, di bawah ini manakah yang termasuk salah satu media dalam proses analisis musik…

A. Alat musik

B. Partitur musik

C. Pemain musik

D. Panggung musik

E. Sound system

3. Pentingnya literasi musik bagi seorang analis musik dalam proses menganalisa lagu digunakan untuk…

A. Sekedar bacaan semata

B. Objek analisa yang akan di analisis

C. menambah ekspresi musikal

D. apresiasi karya seni musik

E. menggali lebih dalam objek yang dianalisis

4. Mempelajari biografi komposer dan komposisi musiknya yang akan di analisa penting dilakukan seorang analis musik. Hal ini bertujuan untuk….

A. Mengetahui keterkaitan karya musik yang di analisis dengan latar belakang kultur composer

B. Mengetahui latar belakang komponis

C. Mengetahui karya musik yang akan di analisis

D. Mengetahui sumber bunyi dan teknik komposisi yang digunakan

E. Sekedar membacanya saja sebagai referensi bacaan musik

5. Struktur dan bentuk musik kontemporer tidak seperti pada struktur dan bentuk musik pada umumnya atau musik populer, hal ini dikarenakan musik kontemporer….

A. terikat dengan nilai-nilai musik tradisi

B. terikat dengan struktur dan bentuk musik klasik

C. Struktur dan bentuk musiknya simple

D. Struktur dan bentukn musiknya kompleks dan lebih bebas

E. Struktur dan bentuk musiknya teratur

Kunci Jawaban

  1. C
  2. B
  3. E
  4. A
  5. D

Download Soal dan Jawaban Gratis

Jika menginginkan file soal, kami menyediakan untuk di unduh secara gratis, silahkan klik tombol unduh yang kami tampilkan di bawah ini, secara otomatis anda akan diarahkan ke halaman untuk mempersiapkan file (ikuti Petunjuknya)!

KLIK UNDUH SOAL DAN JAWABAN

Demikian prediksi contoh soal dan jawaban UTS, UAS modul seni budaya (musik) Kelas 12, XII SMA, dipelajari yah. Merdeka Belajar!

5/5 – (1 vote)

Yuk, Kami juga Ada di Google News, KLIK DISINI!

Artikel Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *