Soal Pengolahan dan Pengawetan Pangan – Halo sobat Dinas.id, inilah rekomendasi contoh soal UAS, UTS mahasiswa jurusan gizi, nutritionist dan profesi dietisien. Yuk, pelajari kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi yang sering muncul tentang materi pengolahan dan pengawetan pangan.
Soal dan Kunci Jawaban Pengolahan dan Pengawetan Pangan
Untuk memudahkan mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:
Pangan atau makanan merupakan kebutuhan pokok bagi setiap manusia, karena di dalamnya terkandung senyawa-senyawa atau komponen yang sangat diperlukan untuk memulihkan dan memperbaiki jaringan tubuh yang rusak, mengatur proses di dalam tubuh, perkembangbiakan dan menghasilkan energi untuk kepentingan berbagai kegiatan dalam kehidupannya.
Senyawa/komponen tersebut dibagi 2 kelompok yaitu komponen utama: karbohidrat, protein, lemak, air dan turunan-turunannya serta komponen penunjang: mineral, dan vitamin, enzim, emulsifier, asam, oksidan, pigmen, citarasa (flavor).
Bahan pangan secara alamiah akan mengalami kerusakan, ada yang tahan lama, ada yang terbatas pada waktu tertentu.
Berdasarkan mudahnya terjadi kerusakan, diklasifikasikan dalam 3 golongan yaitu: makanan tidak mudah rusak (nonperishable foods), makanan yang agak mudah rusak (semi perishable foods), dan makanan yang mudah rusak (perishable foods). Bila ditinjau dari penyebab kerusakan bahan pangan dapat dibagi beberapa jenis yaitu kerusakan mikrobiologis, mekanis, fisik, biologis, dan kimia.
Agar bahan pangan dapat berumur lebih panjang tanpa mengalami kerusakan, maka dapat dilakukan pengolahan pangan dengan tujuan pengawetan.
Proses pengolahan apayang akan dilakukan, tergantung pada berapa lama umur simpan produk yang diinginkan, dan berapa banyak perubahan mutu produk yang dapat diterima.
Ada 6 prinsip dasar pengolahan pangan untuk pengawetan, yaitu: 1) Pengurangan air – pengeringan, dehidrasi, dan pengentalan; 2) Perlakuan suhu tinggi (panas) – blanching, pasteurisasi, dan sterilisasi; 3) Perlakuan suhu rendah – pendinginan dan pembekuan; 4) Pengendalian makanan – fermentasi dan aditif asam; 5) Berbagai macam zat kimia aditif; dan 6) Iradiasi.
Soal Pilihan Ganda
Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!
Jawablah pertanyaan berikut dengan memilih satu jawaban paling benar!
1. Berdasarkan susunan kimianya karbohidrat terbagi atas beberapa kelompok, salah satunya adalah polisakarida. Polisakarida tersusun dari banyak molekul monosakarida, yaitu:
A. Pati, glikogen dan selulosa
B. Sukrosa, maltosa, dan laktosa
C. Glukosa, fruktosa, dan galaktosa
D. Glikogen, glukosa, dan galaktosa
E. Sukrosa, maltosa, dan fruktosa
2. Berdasarkan kemudahan rusak, singkong, bawang bombay, ubi jalar termasuk golongan bahan pangan:
A. Non perishable foods
B. Perishable foods
C. Semi perishable foods
D. High perishable foods
E. Very high perishable foods
3. Pisang yang sudah matang diangkut menggunakan truk, ditempatkan dalam kemasan rak kayu sampai penuh sehingga bagian bawahnya akan tertindih dan tertekan dari bagian atas dan sampingnya, kemudian truk berjalan sehingga terjadi guncangan yang kuat. Hal ini dapat menyebabkan kerusakan pada buah pisang. Jenis kerusakan apakah yang terjadi?
A. Biologis
B. Fisik
C. Kimia
D. Mikrobiologis
E. Mekanis
4. Pengolahan untuk pengawetan yang menggunakan metode suhu tinggi adalah :
A. Blanching
B. Dehidrasi
C. Iradiasi
D. Evaporasi
E. Pengasapan
5. Pengolahan untuk pengawetan yang menggunakan metode pengurangan air adalah…
A. Pasteurisasi
B. Sterilisasi
C. Iradiasi
D. Pengentalan
E. Blancing
Kunci Jawaban
- A
- C
- E
- A
- D
SIMAK JUGA!
Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS mahasiswa jurusan gizi, nutritionist dan profesi dietisien yang bisa kami sajikan, disimak secara saksama yah. Gizi Hebat!