Soal Sistem Ekonomi Indonesia

soal sistem ekonomi Indonesia

Soal Sistem Ekonomi Indonesia – Halo sobat Dinas.id, inilah rekomendasi contoh Soal-soal ekonomi kelas 12, XII KD 3.1 SMA Ujian Akhir Semester (UAS), soal Ujian Tengah Semester (UTS) genap, ganjil, gasal. Yuk, pelajari kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi pertanyaan tentang sistem ekonomi Indonesia.

Rangkuman Materi Sistem Ekonomi Indonesia

Untuk memudahkan mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:

  • Indonesia menganut sistem demokrasi ekonomi Pancasila, artinya kegiatan ekonomi dilakukan dari, oleh dan untuk rakyat. Pemerintah berperan sebagai pelaku ekonomi sekaligus pengatur dan pengawas kegiatan ekonomi di Indonesia. Kemakmuran masyarakatlah yang diutamakan, bukan kemakmuran orang seorang.
  • Sistem ekonomi di Indonesia berdasar pada Pancasila dan UUD 1945 Pasal 33 yang telah diamandemen.
  • Adapun kelemahan dalam sistem demokrasi ekonomi Pancasila yang harus dihindarkan adalah sistem free fight liberalism, sistem etatisme, dan monopoli.

Soal Pilihan Ganda

Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!

Bacaan Lainnya

Pilihlah satu jawaban yang paling benar!

1. Prinsip keadilan dalam sistem demokrasi ekonomi Pancasila berkaitan dengan ….

A. keadilan antara pemerintah dan rakyat

B. keadilan dalam pembagian hasil produksi, pendapatan dan kesempatan usaha

C. keadilan dalam pengelolaan ekonomi demi kesejahteraan

D. keadilan dalam mengutamakan kepentingan bersama

E. keadilan dalam pemenuhan kebutuhan

2. Dalam suatu negara penganut demokrasi ekonomi, sistem etatisme merupakan paham yang harus dihindari. Ciri paham etatisme adalah ….

A. mengutamakan kepentingan individu tanpa peduli terhadap kepentingan kelompok

B. mendorong adanya dominasi pengusaha-pengusaha kelas atas dalam perekonomian

C. hanya mengutamakan kepentingan-kepentingan kelompok tertentu dan mengabaikan kepentingan masyarakat bawah

D. mendorong adanya persaingan yang tidak sehat diantara pihak-pihak yang memiliki modal besar

E. mengutamakan kepentingan negara dan menghambat daya kreasi dan inisiatif pelaku ekonomi lain

3. Contoh penerapan sistem demokrasi ekonomi Pancasila yaitu ditunjukkan dengan adanya …

A. BUMN

B. Perusahaan ilegal

C. Koperasi

D. Serikat buruh

E. BUMS

4. Sepanjang kurun tahun 1959-1967 Indonesia menerapkan sebuah sistem ekonomi yang dinamakan sistem ekonomi ….

A. liberal

B. Pancasila

C. terpimpin

D. kapitalisme rakyat

E. berdikari (berdiri di atas kaki sendiri)

5. Sistem ekonomi demokrasi Pancasila disebut juga sistem ekonomi kerakyatan, karena pada sistem ini dilandasi oleh falsafah negara yang tertera pada UUD 1945….

A. Pasal 33 ayat 3

B. Pasal 33 ayat 2

C. Pasal 33 ayat 1

D. Pasal 30 ayat 2

E. Pasal 27 ayat 1

Kunci Jawaban dan Pembahasan

  1. C → Pembahasan: Semua sumber daya ekonomi yang ada dikelola dan digunakan demi kesejahteraan seluruh warga negara. Pelaku ekonomi memastikan adanya proses distribusi yang baik. Produk yang dihasilkan pun harus bisa dimanfaatkan banyak orang.
  2. E → Pembahasan: Sistem etatisme, yakni negara serta aparatur ekonomi bersifat dominan, mendesak dan mematikan potensi dan daya kreasi unit ekonomi di luar sektor negara.
  3. B → Pembahasan: Contoh penerapan demokrasi ekonomi atau ekonomi Pancasila yaitu ditunjukkan dengan adanya BUMN, Koperasi, BUMS dan Serikat Pekerja.
  4. C → Pembahasan: Sepanjang kurun 1959-1967 Indonesia menerapkan sebuah sistem ekonomi yang Pemerintah RI sendiri ketika itu dinamakan Sistem ekonomi terpimpin.
  5. A → Pembahasan: Bunyi pasal 33 UUD 1945 yang telah diamandemen sebagai berikut : ayat (1) berbunyi; Perekonomian disusun sebagai usaha bersama berdasar atas azas kekeluargaan, ayat (2); Cabang-cabang produksi yang penting bagi Negara dan yang menguasai hajat hidup orang banyak dikuasai oleh negara, ayat (3) menyebutkan; Bumi, air dan kekayaan alam yang terkandung didalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat, ayat (4); Perekonomian nasional diselenggarakan berdasar atas demokrasi ekonomi dengan prinsip kebersamaan, efisiensi, berkeadilan, berkelanjutan, berwawasan lingkungan, kemandirian, serta dengan menjaga keseimbangan kemajuan dan kesatuan ekonomi nasional dan ayat (5); Ketentuan lebih lanjut mengenai pelaksanaan pasal ini diatur dalam Undang-Undang.

Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS modul ekonomi Kelas 12, XII SMA yang bisa kami sajikan, disimak secara saksama yah. Merdeka Belajar!

5/5 – (1 vote)

Yuk, Kami juga Ada di Google News, KLIK DISINI!

Artikel Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *