Soal Strategi Mengatasi Berbagai Ancaman Negara

soal strategi mengatasi berbagai ancaman negara

Soal Strategi Mengatasi Berbagai Ancaman Negara – Halo sobat Dinas.id, inilah rekomendasi contoh soal Modul PKN Kelas 11, XI KD 3.5 SMA Ujian Akhir Semester (UAS), soal Ujian Tengah Semester (UTS) genap, ganjil, gasal. Yuk, pelajari kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi yang sering muncul tentang materi strategi mengatasi berbagai ancaman negara terhadap bidang ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya, pertahanan dan   keamanan serta ketahanan nasional.

Rangkuman Materi Strategi Mengatasi Berbagai Ancaman Negara Terhadap Bidang Ideologi, Politik, Ekonomi, Sosial Budaya, Pertahanan dan   Keamanan serta Ketahanan Nasional

Untuk memudahkan mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:

Strategi dalam mneghadapi berbagai ancaman dapat menggunakan berbagai cara.

Bacaan Lainnya
  • Strategi pertahanan dan kemanan negara untuk mengatasi berbagai macam ancaman militer dilaksanakan dengan menggunakan sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta (Sishankamrata).
  • diperlukan strategi pertahanan non-militer yang tidak kalah hebat dengan strataegiuntuk mengatasi ancaman militer. Strategi pertahanan non-militer merupakan segala usaha untuk mempertahankan kedaulatan negara, keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan keselamatan segenap bangsa dari ancaman aspek ideologi, politik, ekonomi, sosial, budaya, keamanan, teknologi, informasi, komunikasi, keselamatan umum, dan hukum.

Terdapat tiga perspektif atau sudut pandang terhadap ketahanan nasional, yaitu

1) Ketahanan naisonal sebagai Kondisi

Penggambaran yang seharusnya di penuhi. Keadaan atau Kondisi ideal memungkinkan suatu negara memiliki kemampuan mengembangkan kekuatan nasional sehingga mampu menghadapi segala ancaman dan gangguan.

2) Ketahanan nasional sebagai pendekatan, metode atau cara

Menggambarkan pendekatan integral, dalam arti pendekatan yang mencerminkan anatar segala aspek/isi, baik pada saat membangun maupun pemecahan masalah kehidupan.

3) Ketahanan nasional sebagai doktrin

Ketahanan merupakan konsepsi khas Indonesia yang Berupa ajaran konseptual tentang pengaturan dan penyelenggaraan negara. Pada tahun 1969, lahir istilah ketahanan nasional yang menjadi pertanda di tinggalkannya konsep kekuatan.

Soal Pilihan Ganda

Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!

Pilihlah satu jawaban yang paling benar!

1. Bangsa Indonesia harus menunjukkan sebagai negara yang kuat dan mandiri, tahan uji, serta mampu mengelola konflik kepentingan. Hal ini sangat di perlukan dalam strategi mengatasi ancaman dalam bidang…

A. Ideologi

B. Politik

C. Ekonomi

D. Sosial budaya

E. pertahanan dan kemanan

2. perhatikan hal – hal berikut ini!

1. memperkuat produksi domestik bagi asar dalam negeri

2. tidak bergantung kepada badan – badan multilateral, seperti IMF, World Bank, dan WTO

3. mempererat kerjasama dengan sesama negara – negara berkembang unytk sama – sama menghadapi kepentingan negera maju

4. meminta bantuan negara maju unutk mensubsidi ekonomi demi kesejahteraan rakyat

5. menggunakan secara maksimal sumber daya alam dengan mengabaikan lingkungan 

Sistem ekonomi kerakyatan adalah strategi yang bisa dilakukan dalam mengatasi ancaman di bidang ekonomi, karena memperkuat kemandirian bangsa. Untuk mewujudkan hal tersebut, yang perlu di perahtikan adalah nomor…

A. 1, 2, dan 3

B. 2, 3, dan 4

C. 3, 4, dan 5

D. 4, 5, dan 1

E. 1, 3 dan 5

3. Dalam menghadapi pengaruh dari luar yang dapat membahayakan kelangsungan hidup sosial budaya bangsa Indonesia harus…

A. Meningkatkan kesejahteraan lahir dan bathin dengan memenuhi kebutuan primer, sekunder dan tertier

B. Memperkuat ketahanan sosial dengan membuka pintu selebar – lebarnya bagi kebudayaan asing

C. Memelihara keseimbangan dan keselarasan fundamental, yaitu keseimbangan dan keselarasan fundamental, yaitu keseimbangan antara manusia dengan alam semesta, manusia dengan masyarakat, manusia dengan Tuhan, keseimbangan kemajuan lahir dan kesejahteraan batin.

D. memperhatikan adalah hal-hal yang tidak menguntungkan serta dapat membahayakan kelangsungan hidup kebudayaan nasional.

E. Mengadakan reformasi lembaga-lembaga politik agar menjalankan fungsi dan peranannya secara baik dan benar

4. Pesatnya arus informasi yang masuk ke Indonesia, harus dapat ditangani dengan menggunakan strategi yang tepat. Jika tidak, maka jati diri bangsa Indonesia yang mencakup keragaman budaya akan tersisih dengan budaya asing. Situasi ini sebuah ancaman bagi bangsa Indonesia dalam bidang…

A. Ekonomi

B. Politik

C. Sosial budaya

D. Ideologi

E. Pertahanan dan kemanan

5. UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 telah mengatur strategi pertahanan dan keamanan bangsa Indonesia dalam mengatasi ancaman militer, yaitu terdapat pasal…

A. Pasal 28 A-J

B. Pasal 29 ayat (1,2,3,)

C. Pasal 30 ayat (1,2, 3, 4, 5)

D. Pasal 31 ayat (1,2,)

E. Pasal 32 ayat (1,2, 3)

6. Keuletan dan daya tahan suatu bangsa yang mengandung kemampuan mengembangkan kekuatan nasional yang ditujukan untuk menghadapi segala ancaman dan kekuatan yang membahayakan kelangsungan hidup bangsa dan negara adalah definisi…

A. Kekuatan nasional

B. Keamanan nasional

C. Ketahanan nasional

D. Pertahanan nasional

E. Kesatuan nasional

7. ketahanan nasional dirumuskan sebagai kondisi dinamis satu bangsa yang berisi keuletan dan ketangguhan yang mengandung kemampuan untuk mengembangkan kekuatan nasional. Hal tersebut di rumuskan pada tahun…

A. 1969

B. 1972

C. 1978

D. 1980

E. 1998

8. Upaya yang dapat dilakukan pelajar dalam rangka mendukung upaya bela negara adalah…

A. Masuk menjadi anggota milter

B. Ikut serta dalam program wajib militer

C. Mengikuti pendidikan kewarganegaraan dengan baik

D. Mempelajari strategi perang

E. Masuk dalam organisasi kemiliteran

9. Pendekatan yang mencerminkan antara segala aspek/isi, baik pada saat membangun maupun pemecahan masalah kehidupan, adalah pendekatan integral dalam ketahanan nasional sebagai…

A. Kondisi

B. Cara

C. Metode

D. Doktrin

E. Pendekatan

10. Konsepsi khas Indonesia yang berupa ajaran Berupa ajaran konseptual tentang pengaturan dan penyelenggaraan negara adalah penjelasan ketahanan nasional sebagai…

A. Kondisi

B. Cara

C. Metode

D. Doktrin

E. Pendekatan

Kunci Jawaban dan Pembahasan

1. B → Pembahasan:

Bangsa Indonesia harus mampu menunjukkan eksistensinya sebagai negara yang kuat dan mandiri, namun tidak meninggalkan kemitraan dan kerjasama dengan negara-negara lain dalam hubungan yang seimbang, saling menguntungkan, saling menghormati dan menghargai hak dan kewajiban masing-masing. Untuk mencapai hal tersebut, bangsa Indonesia harus segera mewujudkan hal-hal sebagai berikut:

Untuk mencapai hal tersebut, bangsa Indonesia harus segera mewujudkan hal-hal sebagai berikut:

  • Mengembangkan demokrasi politik.
  • Mengaktifkan masyarakat sipil dalam arena politik.
  • Mengadakan reformasi lembaga-lembaga politik agar menjalankan fungsi dan peranannya secara baik dan benar.
  • Memperkuat kepercayaan rakyat dengan cara menegakkan pemerintahan yang bersih dan berwibawa.
  • Menegakkan supremasi hukum.
  • Memperkuat posisi Indonesia dalam kancah politik internasional

2. A → Pembahasan:

Sistem ekonomi kerakyatan merupakan senjata ampuh untuk melumpuhkan ancaman di bidang ekonomi dan memperkuat kemandirian bangsa kita dalam semua hal. Untuk mewujudkan hal tersebut, perlu kiranya segera diwujudkan hal-hal di bawah ini:

  • Sistem ekonomi dikembangkan untuk memperkuat produksi domestik untuk pasar dalam negeri, sehingga memperkuat perekonomian rakyat.
  • Pertanian dijadikan prioritas utama, karena mayoritas penduduk Indonesia bermatapencaharian sebagai petani.
  • Diadakan perekonomian yang berorientasi pada kesejahteraan rakyat.
  • Tidak bergantung pada badan-badan multilateral seperti pada IMF, Bank Dunia dan WTO.
  • Mempererat kerjasama dengan sesama negara berkembang untuk bersama-sama mengahadapi kepentingan negara-negara maju.

3. C → Pembahasan: Dalam menghadapi pengaruh dari luar yang dapat membahayakan kelangsungan hidup sosial budaya, bangsa Indonesia berusaha memelihara keseimbangan dan keselarasan fundamental, yaitu keseimbangan antara manusia dengan alam semesta, manusia dengan masyarakat, manusia dengan Tuhan, keseimbangan kemajuan lahir dan kesejahteraan batin. Kesadaran akan perlunya keseimbangan dan keserasian melahirkan toleransi yang tinggi, sehingga menjadi bangsa yang berbhinneka dan bertekad untuk selalu hidup bersatu.

4. C → Pembahasan: Kehidupan sosial budaya di negara-negara berkembang, perlu diperhatikan gejala perubahan yang terjadi, terutama mengenai sebab-sebabnya. Banyak faktor yang mungkin menimbulkan perubahan sosial, diantaranya yang memegang peranan penting, ialah faktor teknologi dan kebudayaan. Pengaruh dari luar perlu diperhatikan adalah hal-hal yang tidak menguntungkan serta dapat membahayakan kelangsungan hidup kebudayaan nasional. memahami perubahan sosial yang terjadi, perlu dipelajari bagaimana proses perubahan itu terjadi, dan bagaimana perubahan itu diterima masyarakat.

5. C → Pembahasan:

Pasal 30 ayat (1) sampai (5) UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yang menyatakan bahwa:

(1) Tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara.

(2) Usaha pertahanan dan keamanan negara dilaksanakan melalui sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta oleh Tentara Nasional Indonesia dan Kepolisian Negara Indonesia Republik Indonesia, sebagai kekuatan utama, dan rakyat, sebagai kekuatan pendukung.

(3) Tentara Nasional Indonesia terdiri atas Angkatan Darat, Angkatan Laut dan Angkatan Udara sebagai alat negara bertugas mempertahankan, melindungi, dan memelihara keutuhan dan kedaulatan negara.

(4) Kepolisian Negara Republik Indonesia sebagai alat negara yang menjaga kemanan dan ketertiban masyarakat bertugas melindungi, mengayomi, melayani masyarakat, serta menegakkan hukum.

(5) Susunan dan kedudukan Tentara Nasional Indonesia, Kepolisian Negara Republik Indonesia, hubungan kewenangan Tentara Nasional Indonesia dan Kepolisian Negara Republik Indonesia di dalam menjalankan tugasnya, syarat-syarat keikutsertaan warga negara dalam usaha pertahanan dan keamanan diatur dengan undang-undang.

6. C → Pembahasan: Konsepsi ketahanan Nasional di rumuskan sebagai kondisi dinamis satu bangsa yang berisi keuletan dan ketangguhan yang mengandung kemampuan untuk mengembangkan kekuatan nasional.

7. B → Pembahasan: Konsepsi Ketahanan Nasional di rumuskan pada tahun 1972, sebagai pengganti istilah ketahanan Nasional pada tahun 1969, yang menjadi pertanda di tinggalkannya konsep kekuatan, meskipun dalam ketahanan nasional sendiri terdapat konsep kekuatan.

8. C → Pembahasan:

Upaya-upaya yang dapat dilakukan dalam rangka mendukung bela Negara adalah:

  • Masuk menjadi anggota milter
  • Ikut serta dalam program wajib militer
  • Mengikuti pendidikan kewarganegaraan dengan baik
  • Mempelajari strategi perang
  • Masuk dalam organisasi kemiliteran

9. E → Pembahasan: Ketahanan nasional sebagai pendekatan, metode atau cara menggambarkan pendekatan integral, dalam arti pendekatan yang mencerminkan anatar segala aspek/isi, baik pada saat membangun maupun pemecahan masalah kehidupan.

10. D → Pembahasan: Ketahanan nasional sebagai doktrin, Ketahanan merupakan konsepsi khas Indonesia yang Berupa ajaran konseptual tentang pengaturan dan penyelenggaraan negara.

Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS PKN Kelas 11, XI SMA yang bisa kami sajikan, disimak secara saksama yah. Merdeka Belajar!

5/5 – (1 vote)

Yuk, Kami juga Ada di Google News, KLIK DISINI!

Artikel Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *