Soal Upaya-upaya Meningkatkan Kerja Sama di Antara Negara-Negara ASEAN – Halo sobat Dinas.id, inilah rekomendasi contoh soal-soal IPS kelas 8, VIII SMP sebagai bahan Ujian Akhir Semester (UAS), soal Ujian Tengah Semester (UTS) genap, ganjil, gasal. Yuk, pelajari kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi pertanyaan tentang upaya-upaya meningkatkan kerja sama di antara negara-negara ASEAN.
Perlu diketahui bahwa soal-soal berasal dari Modul PJJ Mata Pelajaran IPS Kelas VIII Semester Gasal Jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP). Jadi, sangat menjadi rekomendasi sebagai bahan melatih pemahaman peserta didik sekalian.
Rangkuman Materi Upaya-upaya Meningkatkan Kerja Sama di Antara Negara-Negara ASEAN
Untuk memudahkan mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:
Dalam meningkatkan kerja sama antarnegara di ASEAN, negara anggotanya membentuk Tiga Pilar ASEA. Tiga Pilar itu merupakan kerja sama bidang politik-keamanan, ekonomi, dan sosial budaya.
Kerja sama dalam tiga bidang tersebut merupakan upaya dari masyarakat ASEAN dalam mengatasi berbagai tantangan, peningkatan kualitas, dan pembenahan-pembenahan di berbagai bidang yang ada di masing-masing negara anggotanya.
Sebagai generasi muda penerus bangsa Ananda harus dapat melangkah jauh lagi dengan pembenahan di tiap-tiap lini dari Tiga Pilar ASEAN. Pembenahan itu meliputi pembenahan struktur politik, kekuatan penegak hukum dan militer, penyatuan visi dan semangat kultural, pembenahan kesejahteraan sosial, dan juga penguatan ekonomi dan daya saing produk Indonesia.
Soal Latihan
Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!
Berikan jawaban dari uraian berikut yang paling benar!
1. Sebutkan bidang Tiga Pilar ASEAN!
2. Apa saja yang menjadi fokus masyarakat ASEAN dalam peningkatan pilar sosial budaya?
3. Sebutkan 3 isi deklarasi ASEAN Ministerial Meeting on Women di Vientine Laos, pada tanggal 19 Oktober 2012!
4. Hal-apa saja yang menjadi prioritas peningkatan dalam bidang politik dan keamanan?
5. Apa yang akan Ananda lakukan sebagai anak sekolah untuk dapat berpatisipasi dalam upaya meningkatkan kerja sama di antara negara ASEAN?
Jawaban dan Pembahasan
1.→ Pembahasan:
- Bidang politik-keamanan
- Bidang ekonomi
- Bidang sosial budaya
2.→ Pembahasan:
- Bidang kependudukan, kemiskinan, ketenagakerjaan, kesejahteraan masyarakat.
- Membuka akses yang seluas-luasnya bagi penduduk di negara-negara anggotanya di bidang pendidikan, kebudayaan, ilmu pengetahuan, teknologi, kesehatan, serta lingkungan hidup.
3.→ Pembahasan:
- Pengetahuan dan keterampilan perempuandalam bidang lingkungan.
- Akses, kepemilikan, dan control terhadap sumber daya.
- Pembuatan kebijakan, strategi, dan program mengenai lingkungan berkelanjutan untuk perempuan terutama yang berasal dari kelompok rentan.
4.→ Pembahasan: Meningkatan kualitas pelayanan publik melalui peningkatan kemampuan pemerintah dan pelibatan masyarakat madani (civil society) dalam pengambilan keputusan.
5.→ Pembahasan: Berlatih menjadi menjadi warga negara yang baik dengan menjadi pelajar yang baik yaitu dengan cara giat belajar, berlatih berfikir positif untuk berprestasi menjadi yang terbaik.
Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) Kelas 8, VIII SMP yang bisa kami sajikan, disimak secara saksama yah. Merdeka Belajar!