Soal Asuhan Keperawatan Gangguan Pemenuhan Kebutuhan Aktivitas – Dalam edisi UAS, UTS mahasiswa jurusan keperawatan, yuk simak kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi yang sering muncul tentang materi asuhan keperawatan pasien dengan gangguan pemenuhan kebutuhan aktivitas.
Untuk memudahkan mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:
Mobilisasi dan imobilisasi merupakan kemampuan individu untuk bergerak secara bebas, mudah dan teratur dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan aktivitas guna mempertahankan kesehatannnya. Jenis mobilitas ada dua yaitu sebagai berikut mobilitas penuh dan mobilitas Sebagian.
Mobilitas seseorang dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya adalah gaya hidup,proses penyakit atau cedera, kebudayaan, tingkat energi, usia dan status perkembangan.
Imobilitas adalah keadaan dimana individu tidak dapat bergerak dengan bebas karena kondisi yang mengganggu pergerakan(aktivitas).
Misalnya trauma tulang belakang ,cedera otak berat disertai fraktur pada ekstremitas dan sebagainya. Ada beberapa jenis imobilitas yaitu imobilitas fisik,imobilitas intelektual, imobilitas emosional, dan imobilitas sosial.
Adanya imobilisasi dalam tubuh dapat mempengaruhi sistim tubuh, seperti perubahan padaa metabolisme tubuh, ketidakseimbangan cairan dan elektrolit, gangguan dalam kebutuhan nutrisi, gangguan fungsi gastrointestinal, perubahan sistim pernapasan, perubahan kardiovaskuler, perubahan sistem muskuloskeletal, perubahan kulit, perubahan eliminasi, dan perubahan perilaku.
Pasien yang mengalami gangguan mobilisasi, biasanya dilakukan pengkajian fisik muskuloskeletal, dengan diagnosa keperawatannya adalah intoleransi aktivitas dan intervensinya.
Soal Pilihan Ganda
Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!
Berilah tanda silang (X) pada jawaban yang benar di bawah ini!
TES 1
1) Keadaan otot menjadi mengecil karena tidak tepakai dan pada akhirnya serabut otot diinfiltrasi dan diganti jaringan fibrosa dan lemak, adalah keadaan yang disebut …
A. Atropi
B. Nekrosis
C. Imobilitas
D. Fraktur
E. Kontraktur
2) Trauma atau iskemia di mana proses regenerasi otot sangat minim, dan menyebabkan jaringan menghitam atau mati, disebut juga …
A. Atropi
B. Nekrosis
C. Imobilitas
D. Fraktur
E. Kontraktur
TES 2
1) Keadaan dimana individu tidak dapat bergerak dengan bebas karena kondisi yang mengganggu pergerakan(aktivitas), disebut …
A. Atropi
B. Nekrosis
C. Kontraktur
D. Imobilisasi
E. Mobilisasi
2) Imobilisasi pasien terjadi akibat…, kecuali …
A. Trauma
B. Fraktur
C. Kontraktur
D. Nekrosis
E. Lecet
Kunci Jawaban
TES 1
- A
- B
TES 2
- D
- E
SIMAK JUGA!
Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS jurusan keperawatan yang bisa kami sajikan, selalu evaluasi cara belajar sobat agar mendapatkan IPK yang terbaik dan lulus uji kompetensi. Ganbatte!