Soal Ilmu dan Teori Keperawatan – Dalam edisi UAS, UTS mahasiswa jurusan keperawatan dan profesi ners, yuk simak kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi yang sering muncul tentang materi Ilmu dan Teori Keperawatan.
*(Disertai Kunci Jawaban dan File Bisa di download di akhir soal)
Soal dan Kunci Jawaban Ilmu dan Teori Keperawatan
Untuk memudahkan mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:
Ilmu biasanya identik dengan pengatahuan atau di sebut ilmu pengetahuan adalah seluruh upaya sadar manusia untuk menyelidiki, menemukan dan meningkatkan pemahaman manusia dari berbagai aspek relaitas di alam.
Ilmu tidak hanya pengetahuan (knowledge) namun meringkas satu set teori berbasis pengetahuan yang disepakati dan dapat diuji secara sistematis dengan seperangkat metode yang diakui dalam bidang ilmu tertentu.
Ilmu keperawatan merupakan suatu disiplin ilmu yang memiliki body knowledge yang disusun dari beberapa teori-teori yang membentuk satu kesatuan yang utuh yang khas dan mempunyai arti atau makna yang berbeda dan senantiasa berkembang.
Teori terdiri dari sekumpulan konsep yang berhubungan secara logis dalam suatu kerangka berpikir tertentu, konsep juga sering diartikan sebagai abstraksi dari suatu fakta yang menjadi perhatian ilmu, baik berupa keadaan, kejadian, individu ataupun kelompok.
Teori keperawatan merupakan sekelompok konsep yang menjelaskan tentang suatu proses, peristiwa atau kejadian mengenai keperawatan yang didasari oleh fakta yang telah diobservasi.
Teori keperawatan biasanya banyak digunakan untuk menyusun atau membuat suatu model konsep dalam keperawatan.
Tujuan adanya teori keperawatan untuk:
- pengembangan bentuk dan model praktek keperawatan untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi.
- membantu para anggota profesi perawat untuk memahami berbagai pengetahuan dalam pemberian asuhan keperawatan.
- membantu proses penyelesaian masalah dalam keperawatan dengan memberikan arah yang jelas bagi tujuan tindakan keperawatan.
- memberikan dasar dari asumsi dan filosofi keperawatan sehingga pengetahuan dan pemahaman dalam tindakan keperawatan dapat terus bertambah dan berkembang.
Soal Pilihan Ganda
Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!
Berilah tanda silang (X) pada jawaban yang benar di bawah ini!
1) Seluruh upaya sadar manusia untuk menyelidiki, menemukan dan meningkatkan pemahaman manusia dari berbagai aspek relaitas di alam, merupakan definisi dari …
A. Pengetahuan
B. Ilmu
C. Teori
D. Konsep
2) Ilmu adalah pengetahuan yang telah disusun seara sistematis dan berlaku umum, merupakan definisi ilmu menurut …
A. Minto Rahayu
B. dr. Maurice Kuhn
C. Thomas
D. Poespoprodjo
3) Ilmu adalah himpunan aktivitas yang menghasilkan banyak penemuan, baik dalam bentuk penolakan maupun pengembangannya, merupakan definisi ilmu menurut …
A. Minto Rahayu
B. dr. Maurice Kuhn
C. Thomas
D. Poespoprodjo
4) Ilmu merupakan akumulasi pengetahuan yang disistematiskan atau kesatuan pengetahuan yang terorganisasikan, merupakan definisi ilmu menurut …
A. Harsosyo
B. dr. Maurice Kuhn
C. Thomas
D. Poespoprodjo
5) Ilmu adalah proses perbaikan diri secara bersinambungan yang meliputi perkembangan teori dan uji empiris,merupakan definisi ilmu menurut …
A. Minto Rahayu
B. dr. Maurice Kuhn
C. Thomas
D. Poespoprodjo
6) Pernyataan berikut yang bukan ciri-ciri ilmu menurut The Liang Gie adalah …
A. Empiris
B. Objektif
C. Sistematis
D. Realitis
7) Menurut The Liang Giesalah satu ciri-ciri ilmu adalah Empiris artinya …
A. Berdasarkan pengamatan dan percobaan
B. Tersusun secara logis serta mempunyai hubungan saling bergantung dan teratur
C. Terbebas dari persangkaan dan kesukaan pribadi
D. Menguraikan persoalan menjadi bagian-bagian yang terinci
8) Berdasarkan teori yang dikemukakan oleh beberapa ahli memiliki fungsi “deduktif“ yang artinya …
A. Ilmu menjelaskan sesuatu berdasarkan premis pangkal ilir yang telah ditetapkan sebelumnya
B. Ilmu menjelaskan pola pikir induktif dari sejumlah kasus yang jelas, sehingga memberikan kepastian yang tidak mutlak dan bersifat kemungkinan besar atau hampir pasti
C. Ilmu menjelaskan letak suatu komponen dalam suatu sistem secara menyeluruh
D. Ilmu menjelaskan suatu faktor mengenai gejala-gejala yang sering terjadi
9) Berdasarkan teori yang dikemukakan oleh beberapa ahli memiliki fungsi “fungsional “ yang artinya …
A. Ilmu menjelaskan sesuatu berdasarkan premis pangkal ilir yang telah ditetapkan sebelumnya
B. Ilmu menjelaskan pola pikir induktif dari sejumlah kasus yang jelas, sehingga memberikan kepastian yang tidak mutlak dan bersifat kemungkinan besar atau hampir pasti
C. Ilmu menjelaskan letak suatu komponen dalam suatu sistem secara menyeluruh
D. Ilmu menjelaskan suatu faktor mengenai gejala-gejala yang sering terjadi
10) Menurut beberapa ahli ilmu dapat diperoleh melalui berbagai cara seperti,“ Empiris “ yang berarti …
A. Ilmu atau pengetahuan dapat diperoleh melalui pengalaman dengan jalan observasi atau dengan penginderaan
B. Ilmu atau pengetahuan dapat diperoleh melalui pikiran manusia dengan berpendapat bahwa sumber satu-satunya dari ilmu pengetahuan manusia adalah rasio atau akal budaya
C. Sumber ilmu pengetahuan adalah manusia mempunyai kemampuan khusus untuk mengetahui yang tidak terikat kepada indera maupun penalaran
D. Ilmu pengetahuan yang disampaikan oleh Allah kepada manusia lewat Nabi yang diutus-Nya.
11) Menurut beberapa ahli ilmu dapat diperoleh melalui berbagai cara seperti, “Intuisionisme“ yang berarti …
A. Ilmu atau pengetahuan dapat diperoleh melalui pengalaman dengan jalan observasi atau dengan penginderaan.
B. Ilmu atau pengetahuan dapat diperoleh melalui pikiran manusia dengan berpendapat bahwa sumber satu-satunya dari ilmu pengetahuan manusia adalah rasio atau akal budaya
C. Sumber ilmu pengetahuan adalah manusia mempunyai kemampuan khusus untuk mengetahui yang tidak terikat kepada indra maupun penalaran
D. Ilmu pengetahuan yang disampaikan oleh Allah kepada manusia lewat Nabi yang diutus-Nya.
12) Sekumpulan konsep yangberhubungan secara logis dalam suatu kerangka berpikir tertentu, merupakan definisi dari …
A. Pengetahuan
B. Ilmu
C. Teori
D. Konsep
13) Merupakan suatu gambaran mental atau persepsi yang menggambarkan atau menunjukan suatu fenomena baik secara tunggal ataupun secara kontinum, merupakan definisi dari …
A. Pengetahuan
B. Ilmu
C. Teori
D. Konsep
14) Pernyataan berikut merupakan tujuan adanya teori keperawatan, kecuali …
A. Untuk pengembangan model praktek keperawatan dan mengatasi permasalahan yang dihadapi
B. Membantu para anggota profesi perawat untuk memahami dalam pemberian asuhan keperawatan
C. Membantu proses penyelesaian masalah dalam keperawatan dengan memberikan arah yang jelas bagi tujuan tindakan keperawatan
D. Menyelesaikan konflik yang terjadi antara anggota keperawatan
15) Beberapa faktor yang mempengaruhi perkembangan keperawatan adalah, kecuali …
A. Kesenian
B. Kebudayaan
C. Sistem Pendidikan
D. Pengembangan Ilmu Keperawatan
Kunci Jawaban
1) B
2) A
3) C
4) A
5) D
6) D
7) A
8) A
9) C
10) A
11) C
12) C
13) D
14) D
15) A
Download Soal dan Jawaban Gratis
Jika menginginkan file soal, kami menyediakan untuk di unduh secara gratis, silahkan klik tombol unduh yang kami tampilkan di bawah ini, secara otomatis anda akan diarahkan ke halaman untuk mempersiapkan file (ikuti Petunjuknya)!
SIMAK JUGA!
Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS jurusan keperawatan yang bisa kami sajikan, selalu evaluasi cara belajar sobat agar mendapatkan IPK yang terbaik dan lulus uji kompetensi. Ganbatte!