Soal Perubahan Psikologis Dalam Persalinan – Halo sobat Dinas.id, inilah rekomendasi contoh soal UAS, UTS mahasiswa D3, D4, S1 dan profesi jurusan kebidanan. Yuk, pelajari kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi yang sering muncul tentang materi Perubahan Psikologis Dalam Persalinan.
*(Disertai Kunci Jawaban dan File Bisa di download di akhir soal)
Soal dan Kunci Jawaban Perubahan Psikologis Dalam Persalinan
Untuk memudahkan mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:
Kehamilan merupakan episode dramatis terhadap kondisi biologis, perubahan psikologis dan adaptasi dari seorang wanita yang pernah mengalaminya. Sebagian besar kaum wanita menganggap bahwa kehamilan adalah peristiwa kodrati yang harus dilalui tetapi sebagian lagi menganggap sebagai peristiwa khusus yang sangat menentukan kehidupan selanjutnya.
Perubahan psikologis merupakan masalah yang kompleks, yang memerlukan adaptasi terhadap penyesuaian pola hidup dengan proses persalinan yang sedang terjadi.
Konflik antara keinginan prokreasi, kebanggaan yang ditumbuhkan dari norma norma sosio kultural dan persoalan saat persalinan dapat merupakan pencetus berbagai reaksi pikologis, mulai dari reaksi emosional ringan hingga ke tingkat gangguan jiwa yang berat.
Dukungan psikologik dan perhatian akan memberikan dampak terhadap pola kehidupan sosial (keharmonisan, penghargaan, pengorbanan, kasih sayang dan empati) dapat mengurangi gangguan psikologik yang terjadi.
Respon psikologis terhadap pengalaman persalinan sangat bervariasi dan dipengaruhi oleh berbagai faktor, diantaranya faktor yang penting adalah latar belakang budaya wanita.
Orang – orang yang berasal dari latar belakang budaya berbeda mungkin memiliki keyakinan yang berbeda tentang bagaimana seharusnya sikap wanita bersalin, keberadaan orang-orang pendukung dan peran perawat. Misalnya dengan sentuhan bisa merupakan bentuk perhatian yang berharga bagi ibu bersalin.
Study kualitatif (Khazoyan et al, 1994) menunjukkan wanita sangat menginginkan pasangannya menemani sepanjang persalinan dan kelahiran, sebagai ungkapan cinta dan memperlihatkan pengertian dan kesabaran.
Keadaan emosional pada ibu bersalin sangat dipengaruhi oleh timbulnya rasa sakit dan rasa tidak enak selama persalinan berlangsung, terutama bila ibu baru pertama kali akan melahirkan yang pertama kali dan baru pertama kali dirawat di rumah sakit.
Peran bidan yang empati pada ibu bersalin sangat berarti, keluhan dan kebutuhankebutuhan yang timbul agar mendapatkan tanggapan yang baik. Penjelasan tentang kemajuan persalinan harus dikerjakan secara baik sedemikian rupa agar ibu bersalin tidak mengalami panik.
Soal Pilihan Ganda
Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!
Jawablah pertanyaan berikut dengan memilih satu jawaban paling benar!
1) Perubahan psikologis yang tidak terjadi pada ibu bersalin kala I adalah…
A. Kecemasan dan ketakutan pada dosa/kesalahan
B. Timbulnya rasa tegang, ketakutan, ketakutan, kecemasan dan konfik batin
C. Ketakutan menghadapi kesulitan dan resiko bahaya melahirkan bayi
D. Panik dan terkejut dengan apa yang terjadi pada saat pembukaan lengkap.
2) Yang merupakan bentuk perubahan psikologis ibu bersalin di kala II adalah …
A. Panik dan terkejut dengan apa yang terjadi pada saat pembukaan lengkap
B. Kecemasan dan ketakutan pada dosa/kesalahan
C. Ketakutan menghadapi kesulitan dan resiko bahaya melahirkan bayi
D. Timbulnya rasa tegang, ketakutan, kecemasan dan konflik batin
3) Gejala fisik pada ibu bersalin yang sedang mengalami kecemasan adalah…
A. Ketegangan motorik yang berupa gemetar
B. Keluar keringat dingin, mual, pusing
C. Cemas, takut, khawatir
D. Sukar tidur, sabar tidak mudah tersinggung
4) Yang bukan merupakan faktor penyebab terjadinya kecemasan pada ibu bersalin adalah …
A. Nyeri
B. Riwayat pemeriksaan kehamilan
C. Riwayat penyakit yang lalu
D. Keadaan Fisik
5) Sikap bermusuhan ibu bersalin terhadap janin yang dikandung pada masa persalinan dapat berupa…
A. Keinginan untuk memiliki janin
B. Cemas kalau bayinya tidak aman di luar rahim
C. Belum mampu bertanggung jawab sebagai seorang ibu
D. Ingin segera melahirkan
6) Beberapa teknik pendekatan untuk mengurangi rasa sakit saat persalin dengan cara berikut ini, kecuali…
A. Sentuhan
B. Perubahan posisi
C. Counterpressur
D. Kompres hangat
7) Yang mempengaruhi ibu bersalin saat merespon terhadap sesuatu yang datang baik dari dalam maupun luar adalah …
A. Pendidikan
B. Pengetahuan
C. Pekerjaan
D. Budaya
8) Bentuk dukungan yang bisa merupakan prediktor utama terbentuknya persepsi kenyamanan pada saat persalinan …
A. Dukungan emosional
B. Dukungan sosial
C. Dukungan suami
D. Dukungan keluarga
9) Berikut ini merupakan upaya untuk mengurangi rasa nyeri persalinan kecuali…
A. Komprres hangat dingin
B. Berendam
C. Alunan Musik
D. Pemusatan perhatian
10) Hiperaktivitas saraf otonom dalam bentuk keringat berlebihan, jantung berdebardebar, rasa dingin di telapak tangan dan kaki, mulut kering, pusing, rasa mual, sering buang air kecil, diare, muka merah/pucat, denyut nadi dan nafas cepat. Hal tersebut merupakan bentuk gejala dari …
A. Cemas
B. Stress
C. Shizoprenia
D. Depresi
Kunci Jawaban
1) D
2) A
3) D
4) D
5) D
6) B
7) A
8) C
9) D
10) B
Download Soal dan Jawaban Gratis
Jika menginginkan file soal, kami menyediakan untuk di unduh secara gratis, silahkan klik tombol unduh yang kami tampilkan di bawah ini, secara otomatis anda akan diarahkan ke halaman untuk mempersiapkan file (ikuti Petunjuknya)!
SIMAK JUGA!
Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS mahasiswa D3, D4, S1 dan profesi jurusan kebidanan yang bisa kami sajikan, disimak secara saksama yah. Bidan Hebat!