Modul Sistem Reproduksi Kelas 11

Modul Sistem Reproduksi kelas 11 Biologi SMA KD 3.12 disusun oleh Apon Purnamasari,S.Pd.,M.Pd dari SMAN 8 Bandung.

Harap Perhatikan Ibu/Bapak Guru! Ada dua (2) opsi di akhir postingan yaitu DOWNLOAD PDF untuk mengkoleksi modul Sistem Reproduksi kelas 11 ini serta opsi MODUL BIOLOGI SMA LAINNYA untuk mengakses koleksi lainnya.

Tampa berlama-lama, Yuk disimak Ibu/Bapak Guru!

Bacaan Lainnya

Identitas Modul

  • Mata Pelajaran: Biologi
  • Kelas: XI
  • Alokasi Waktu: 6 x 45 menit (3 kali Pertemuan)
  • Judul Modul: Sistem Reproduksi

Kompetensi Dasar

3.12. Menganalisis hubungan struktur jaringan penyusun organ reproduksi dengan fungsinya dalam sistem reproduksi manusia

4.12. Menyajikan hasil analisis tentang dampak pergaulan bebas, penyakit dan kelainan pada struktur dan fungsi organ yang menyebabkan gangguan sistem reproduksi manusia serta teknologi sistem reproduksi.

Deskripsi Singkat Materi

Salam bahagia dan sehat selalu, semoga peserta didik yang hebat, tetap semangat dalam menimba ilmu. Sebelum memulai pembelajaran, ada pertanyaan nih, siapa yang bisa jawab :

“Adakah diantara kalian yang tahu bagaimana proses terjadinya anak kembar ? bagaimana seorang ibu mengalami proses kehamilan dan persalinan?”

“Adakah diantara kalian yang tahu bagaimana proses terjadinya anak kembar ? bagaimana seorang ibu mengalami proses kehamilan dan persalinan?”

Okay, untuk menjawabnya kita bahas dan pelajari yuk pada modul ini. Melalui modul ini kalian akan mempelajari tentang sistem reproduksi manusia. Sistem reproduksi manusia terbagi menjadi sistem reproduksi laki-laki dan sistem reproduksi wanita.

Melalui membaca modul ini diharapkan kalian dapat menjelaskan tentang struktur dan fungsi dari sistem reproduksi manusia, proses pembentukan sel sperma dan sel telur, peristiwa fertilisasi, kehamilan, persalinan, proses menstruasi serta berbagai penyakit yang dapat menyerang sistem reproduksi manusia.

Modul Sistem Reproduksi pada Manusia ini terdiri dari beberapa kegiatan pembelajaran yang masing-masing memuat uraian materi yang disertai ilustrasi gambar, serta rangkuman materi. Terdapat pula soal-soal latihan yang dapat Kalian pelajari agar semakin menguasai kompetensi yang diinginkan. Selain itu disediakan juga refleksi dan evaluasi untuk mengukur apakah Kalian berhasil mencapai kompetensi yang diinginkan setelah belajar menggunakan modul ini.

Untuk dapat menggunakan modul ini bacalah secara seksama dan cermat, kerjakan soal-soal latihan dan tugas mandiri sesuai petunjuk. Apabila nilai akhir Kalian ≥ 80% maka kalian telah berhasil menguasai materi sistem reproduksi pada manusia. Selamat belajar.

Petunjuk Penggunaan Modul

  1. Modul ini bertujuan agar kamu dapat belajar secara mandiri dan tidak tergantung pada pihak lain
  2. Baca terlebih dahulu bagian PENDAHULUAN agar kamu memperoleh gambaran tentang isi modul dan cara mempelajarinya.
  3. Setiap kegiatan pembelajaran dilengkapi dengan tujuan, uraian materi, rangkuman, latihan soal dan refleksi.
  4. Pada akhir modul terdapat Tes Akhir Modul.
  5. Kerjakan latihan soal yang tersedia disetiap kegiatan pembelajaran dan di bagian akhir modul untuk mengetahui sejauh mana penguasaanmu terhadap isi modul.
  6. Kunci jawaban dan pedoman penskoran tersedia pada bagian akhir modul. Gunakan keduanya untuk mengukur tingkat penguasanmu terhadap isi modul

Petunjuk Khusus

  1. Modul ini tersusun 3 kegiatan pembelajaran.
  2. Pelajari modul secara berurutan, karena materi di dalam modul ini sudah disusun secara hierarkis.

Materi Pembelajaran

Modul ini terbagi menjadi 3 kegiatan pembelajaran dan di dalamnya terdapat uraian materi, contoh soal, soal latihan dan soal evaluasi.

  • Pertama : Alat-alat reproduksi laki-laki yang membahas mengenai, organ reproduksi bagian dalam, saluran reproduksi, hormon, Kelenjar asesoris, organ bagian luar, spermatogenesis dan sperma.
  • Kedua : Alat-alat reproduksi wanita yang membahas mengenai Organ bagian dalam, saluran reproduksi, hormon, kelenjar asesoris, organ bagian luar, Oogenesis, ovum, menstruasi, fertilisasi, kehamilan, persalinan.
  • Ketiga : Gangguan dan kelainan/penyakit pada sistem reproduksi.
DOWNLOAD PDF MODUL BIOLOGI SMA LAINNYA

Demikian emodul SMA yang telah kami sajikan. Untuk mengakses modul SD, SMP, SMA lainnya, silahkan klik MODUL, kami ucapkan terima kasih kepada Ibu/Bapak Guru. Salam Merdeka Belajar!

5/5 – (1 vote)

Yuk, Kami juga Ada di Google News, KLIK DISINI!

Artikel Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *