Pengertian Sensasi, Jenis-jenis, dan Proses Terjadinya

Pengertian Sensasi

Pengertian sensasi sangat penting untuk kamu pahami, terlebih lagi jika kamu berprofesi dengan komunikasi intens sesama manusia. Olehnya itu, silahkan simak penjabaran lengkap seputar sensasi dilihat dari definisi, jenis, jenisnya, proses terjadinya dan faktor apa saja yang bisa mempengaruhi terjadinya sensasi.

Yuk, dibahas dan disimak!

Pengertian Sensasi

Sensasi adalah tahap awal penerimaan informasi dari lingkungan luar. Dalam proses penerimaan dan pengolahan informasi disebut dengan komunikasi intrapersonal dimana alat indera adalah faktor yang menentukan.

Bacaan Lainnya

Proses menangkap stimuli oleh alat indera inilah yang disebut dengan sensasi. Sensasi adalah stimulus (rangsangan) yang diterima melalui panca indera dimana hal ini lenih cenderung hubungannya mengarah ke perasaan.

Atau dengan kata lain, sensasi adalah proses atau pengalaman elementer yang terjadi akibat perangsang yang merangsang satu reseptor.

Menurut Benyamin Wolman. B (1973), sensasi adalah pengalaman elementer yang segera, tidak membutuhkan penguraian verbal, simbolis ataupun konseptual, dan sangat berhubungan dengan aktivitas panca indera.

Menurut beberapa pendapat, sensasi lebih berkaitan dengan sesuatu yang berhubungan dengan perasaan, namun bukan merupakan emosi. Sensasi sering digunakan sebagai sinonim dari kesan inderawi.

Jenis-Jenis Sensasi

Seperti yang dibahas sebelumnya, sensasi merupakan hasil dari penerimaan alat indera terhadap stimulus di sekitarnya.

Ada beberapa jenis sensasi yang dibedakan berdasar alat indera penerimanya, yaitu:

  1. Indera Penglihatan

Indera penglihatan atau mata adalah organ yang mendeteksi cahaya. Dalam proses penglihatan, kita harus membutuhkan cahaya dalam mewujudkan hasil penglihatan.

Dalam menyerap informasi melalui mata, setidaknya ada beberapa jenis warna yaitu wana primer seperti merah, hijau dan biru.

Kemudian, warna sekunder yaitu gabungan dari warna primer seperti kuning cyan dan magenta.

Ada pula warna tesier yaitu gabungan dari kedua warna primer dan sekunder seperti orange, ungu dan lainnya. Mata dapat melihat sebuah benda jika terdapat cahaya yang dipantulkan.

  1. Indera Pendengaran

Pendengaran (telinga) adalah alat pendengar dan alat keseimbangan. Terdiri dari 3 bagian yakni telinga luar, tengah dan rongga bagian dalam. Suara yang didengarkan oleh telinga adalah gelombang mekanis dari osilasi tekanan yang dialirkan melalui gas, padat dan cair yang terdiri dari frekuensi kisaran pendengaran dan tingkatan yang cukup kuat untuk didengarkan.

Proses pendengaran sendiri diawali dengan gelombang bunyi yang masuk melalui telinga, lalu menggetarkan membran timpani.

Hasil getaran tersebut akan diteruskan ke telinga tengah dengan tulang-tulang pendengaran. Kemudian, getaram tersebut menuju ke telinga dalam dengan selaput jendela oval yang menggetarkan cairan perilimfe di dalam skala vesstibuli.

Selain sebagai indera pendengaran, telinga juga memiliki reseptor perangsang keseimbangan atau equilibrium yang bertugas mengatur keseimbangan kita.

  1. Indera Peraba

Kulit merupakan indera manusia yang terluas dan paling luar. Selain melindungi organ dalam tubuh dari lingkungan luar, kulit juga berfungsi sebagai indera peraba.

Melalui kulit kita bisa mendapatkan sensasi lembut atau kasarnya suatu permukaan benda, hingga merasakan sensasi rasa sakit saat kulit terluka benda tajam.

  1. Indera Pengecap

Indera pengecap atau lidah adalah resepor khusus yang berhubungan dengan reseptor kimia. Organ ini tersusun dari otot yang dapat merasakan berbagai macam rasa seperti asin, manis, asam dan pahit.

Lidah bisa disebut juga sebagai kumpulan otot pada lantai mulut yang berfungsi sebagai alat pengunyahan dan penelanan. Selain itu, lidah juga berfungsi sebagai alat pembantu bicara dan membantu proses pencernaan.

Proses Terjadinya Sensasi

Dalam merasakan sensasi-sensasi di atas melalui panca indera, terdapat proses yang terjadi.

Penerimaan stimulus oleh panca indera kita memang tidak berhenti di tahapan menerima saja, melainkan akan dilanjutkan ke otak untuk kemudian diterjemahkan menjadi sebuah arti tertentu.

Namun, pada sensasi stimulus yang diterima ini masih belum diberi makna khusus. Proses sensasi tersebut adalah seperti berikut:

  1. Penerimaan stimulus

Yaitu proses fisik yang terjadi. Di proses ini stimulus akan diterima oleh alat indera yang bertugas. Misalnya, stimulus berupa suara akan diterima oleh telinga, stimulus berupa suhu dingin diterima oleh kulit, dan seterusnya.

  1. Proses fisiologis

Dimana stimulus yang diterima oleh panca indera akan diterima oleh saraf sensoris dan dilanjutkan ke otak.

  1. Proses psikologis

Yaitu berlangsungnya pemrosesan stimulus di otak yang membuat individu tersebut bisa menyadari apa yang diterima oleh panca inderanya.

CATATAN!

Dalam terjadinya proses sensasi tersebut ada faktor-faktor yang bisa mempengaruhinya. Faktor yang pertama adalah faktor eksternal, seperti jarak stimulus ke alat indera, lama terjadinya stimulus, dan lain-lain.

Faktor eksternal ini bisa mempengaruhi signifikansi stimulus untuk diterima oleh saraf dan otak, serta apakah sensasi yang dirasakan menjadi kuat atau tidak.

Selain faktor eksternal, juga terdapat faktor internal yang mempengaruhi sensasi, misalnya kondisi alat indera yang menerima stimulus apakah dalam keadaan baik atau tidak.

Faktor internal ini lebih pada fungsi alat indera manusia itu sendiri. Maka, bagi beberapa orang yang mengalami kekurangan kondisi fisiknya, bisa juga mengalami gangguan pada sensasi yang dirasakannya.

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Sensasi

Faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi sensasi, berikut antara lain:

  • Kekuatan sinyal
  • Tugas dan pekerjaan
  • Harapan individu
  • Konsekuensi berupa penghargaan atau hukuman
  • Norma atau ukuran yang diberikan pada individu

LANJUT BACA! Perilaku Manusia?

Demikian penjelasan seputar pengertian sensasi yang telah dibahas dengan begitu lengkap. Untuk bacaan berikutnya, silahkan kamu pahami apa sih PERSEPSI itu.

5/5 – (1 vote)

Yuk, Kami juga Ada di Google News, KLIK DISINI!

Artikel Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *