Soal Sistem Pencernaan Pada Manusia Kelas 11

Soal Sistem Pencernaan Pada Manusia Kelas 11 – Halo sobat Dinas.id, inilah rekomendasi contoh soal-soal biologi kelas 10, 11, dan 12 SMA untuk Ujian Akhir Semester (UAS), soal Ujian Tengah Semester (UTS) genap, ganjil, gasal. Yuk, pelajari kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi pertanyaan tentang sistem pencernaan pada manusia.

* (Disertai kunci jawaban di akhir soal)

Soal Pilihan Ganda

Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!

Bacaan Lainnya

Pilihlah satu jawaban yang paling benar!

1. Di bawah ini adalah keterkaitan yang tepat antara sumber, nama, serta fungsi vitamin ialah …

A. Minyak ikan ; vitamin D ; fungsi pembekuan darah

B. Daging dan hati ; vitamin K ; membentuk eritrosit

C. Buah berwarna merah ; vitamin A ; pertumbuhan tulang dan gigi

D. Susu dan kecambah ; vitamin E ; memelihara kesehatan mata

E. Susu telur ; vitamin B12 ; pertumbuhan jaringan dan metabolisme sel

2. Zat makanan makanan yang diperlukan untuk pembentukan tulang adalah….

A. Ca dan Vitamin C

B. Ca dan Vitamin D

C. Ca dan Fe

D. Vitamin K dan Vitamin C

E. Fe dan VItamin D

3. Nilai gizi suatu makanan tidak dideskripsikan berdasarkan ….

A. kandungan protein, elmak, dan karbohidrat

B. kandungan vitamin, dan mineral

C. kandungan serat nabati

D. mudah dicerna dan mudah diolah

E. kandungan zat aditif

4. Perhatikan gambar berikut.

bagian dari saluran pencernaan

Gambar tersebut adalah bagian dari saluran pencernaan. Bagian manakah yang menghasilkan substansi yang berperan dalam pencernaan lemak?

A. 1 dan 2

B. 1 dan 5

C. 2 dan 3

D. 3 dan 4

E. 4 dan 5

5. Bagian manakah dari saluran pencernaan yang memiliki daerah permukaan terluas untuk mengabsorpsi molekul makanan adalah …

A. Kolon

B. Duodenum

C. Ileum

D. Lambung

E. Esophagus

6. Enzim manakah yang memecah molekul lemak menjadi asam lemak dan gliserol adalah …

A. maltase

B. protease

C. lipase

D. amilase

E. sukrase

7. Fungsi garam-garam empedu kaitannya dengan proses pencernaan makanan adalah untuk …

A. mencerna gula

B. mengemulsikan asam lemak

C. mengikat protein

D. meningkatkan kadar gula darah

E. menurunkan kadar gula darah

8. Berikut ini adalah fungsi hati yang berkaitan dengan fungsi pencernaan makanan ialah …

A. Menetralkan racun

B. Menghancurkan eritrosit tua

C. Menyimpan zat makanan

D. Menghasilkan empedu

E. Menghasilkan sel darah

9. Sistem pencernaan makanan pada manusia, organ-organnya terbagi atas kelenjar dan saluran pencernaan. Berikut ini organ yang tergolong ke dalam saluran pencernaan yang juga sebagai kelenjar pencernaan ialah ….

A. Usus halus dan lambung

B. Pankreas dan hati

C. Usus halus dan hati

D. Pankreas dan usus halus

E. Hati dan lambung

10. Hubungan ydang benar antara organ, enzim, serta fungsinya dari pencernaan di bawah ini adalah ….

A. Mulut Ptialin Amilum => Glukosa

B. Lambung Pepsin Protein => Glukosa

C. Pankreas Lipase Gliserol => Asam lemak

D. Usus 12 jari Sukrase Sukrosa => Asam amino

E. Usus halus Erepsin Tripsinogen => Tripsin

Pelajari Juga: Soal Sistem Gerak Pada Manusia Kelas 11

Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS biologi tentang Sistem Pencernaan Pada Manusia Kelas 10, 11, dan 12 SMA yang bisa kami sajikan, disimak secara saksama yah. Merdeka Belajar!

4.3/5 – (3 votes)

Yuk, Kami juga Ada di Google News, KLIK DISINI!

Artikel Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *