Soal Kerja Sama Antar Negara Anggota ASEAN

soal kerja sama antar negara anggota asean

Soal Kerja Sama Antar Negara Anggota ASEAN – Halo sobat Dinas.id, inilah rekomendasi contoh soal-soal IPS kelas 8, VIII SMP sebagai bahan Ujian Akhir Semester (UAS), soal Ujian Tengah Semester (UTS) genap, ganjil, gasal. Yuk, pelajari kumpulan contoh soal-soal sesuai kisi-kisi pertanyaan tentang faktor pendorong, dan penghambat kerja sama antar negara anggota ASEAN.

Perlu diketahui bahwa soal-soal berasal dari Modul PJJ Mata Pelajaran IPS Kelas VIII Semester Gasal Jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP). Jadi, sangat menjadi rekomendasi sebagai bahan melatih pemahaman peserta didik sekalian.

Rangkuman Materi Faktor Pendorong, dan Penghambat Kerja Sama Antar Negara Anggota ASEAN

Untuk memudahkan mengerjakan latihan, silahkan pahami ringkasan materi di bawah ini:

Bacaan Lainnya

Kerja sama antarnegara-negara ASEAN merupakan kegiatan atau usaha yang dilakukan oleh beberapa negara anggotanya untuk mencapai tujuan bersama.

Tujuan ASEAN antara lain mempercepat pertumbuhan ekonomi, sosial, dan kebudayaan negara-negara di kawasan Asia Tenggara. Selain itu tujuannya juga untuk meningkatkan perdamaian dan stabilitas di kawasan Asia Tenggara. Ada beberapa faktor yang menyebabkan terjadinya kerja sama antarnegara-negara ASEAN. Disamping itu terdapat beberapa faktor penghambat kerja sama antarnegara ASEAN.

Agar lebih memahami mengenai pengertian, faktor pendorong dan penghambat kerja sama Ananda dapat membaca kembali buku paket kelas VIII halaman 44-45 kemudian buatlah rangkuman di buku catatan, lalu serahkan kepada guru untuk mendapatkan umpan balik, jika menggunakan daring Ananda dapat mengirimkan video penjelasan rangkuman melalui whatsapp/Instagram/google classroom.

Soal Latihan

Oke, bacalah petunjuk di bawah ini sebelum menjawab soal!

Berikan jawaban dari uraian berikut yang paling benar!

1. Apa yang disebut dengan kerja sama antarnegara?

2. Hal-hal apa saja yang menjadi faktor pendorong terbentuknya kerja sama antar negara?

3. Mengapa perbedaan teknologi menjadi faktor pendorong terbentuknya kerja sama antarnegara?

4. Sebutkan faktor penghambat kerja sama di kawasan ASEAN!

5. Mengapa keamanan negara menjadi penghambat dalam kerja sama antar negara?

Jawaban dan Pembahasan

1.→ Pembahasan: Kerja sama antarnegara ialah kegiatan atau usaha yang dilakukan oleh beberapa negara anggotanya untuk mencapai tujuan bersama.

2.→ Pembahasan: Faktor pendorong terbentuknya kerja sama antarnegara yaitu kesamaan ataupun perbedaan perbedaan potensi alam yang dimiliki oleh suatu negara.

3.→ Pembahasan: Karena jika negara-negara memiliki kemampuan teknologi yang berbeda mereka akan bekerja sama agar dapat memenuhi kebutuhan masing-masing negaranya.

4.→ Pembahasan: Faktor penghambatnya antara lain, perbedaan ideology, konflik dan peperangan, kebijakan protektif, dan perbedaan kepentingan tiap-tiap negara.

5.→ Pembahasan: Keamanan negara menjadi penghambat kerja sama antarnegara karena jika suatu negara yang tidak aman akan menjadikan negara lain enggan bahkan tidak mau bekerja sama dengan negara tersebut.

Demikian prediksi soal dan jawaban UTS, UAS Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) Kelas 8, VIII SMP yang bisa kami sajikan, disimak secara saksama yah. Merdeka Belajar!

5/5 – (1 vote)

Yuk, Kami juga Ada di Google News, KLIK DISINI!

Artikel Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *